Pemprov Jatim Gelar Mudik Gratis 2019, Disediakan 560 Armada Bus | BANGSAONLINE.com - Berita Terkini - Cepat, Lugas dan Akurat

Pemprov Jatim Gelar Mudik Gratis 2019, Disediakan 560 Armada Bus

Editor: Abdurrahman Ubaidah
Wartawan: Didi Rosadi
Senin, 29 April 2019 13:25 WIB

Kepala Dishub Jatim, RB. Fattah Jasin.

Fattah menambahkan, nantinya pendaftar akan diverifikasi untuk memastikan apakah benar-benar mendaftar. Verifikasi digelar pada 29-30 April di Kantor Dishub Jatim.

Pelaksanaan mudik gratis ini dilakukan pada H-7 Lebaran atau pada 1 dan 2 Juni 2019 mendatang atau selama dua hari. Sebab, Hari Raya Idul Fitri diperkirakan pada 5 atau 6 Juni 2019. Mudik gratis ini melayani semua jurusan. Dari Surabaya ke barat sampai ke Madiun termasuk ke Kediri, Tulungagung, Trenggalek, Malang, Madura, Pasuruan, Probolinggo, Situbondo, Pasuruan, Banyuwangi, Jember dan Lumajang.

Fattah juga mengatakan bahwa, Dishub Jatim juga memfasilitasi mudik lewat kapal laut. Mudik jalur ini lebih banyak memfasilitasi wilayah kepulauan, salah satunya di Madura. Seperti di kepulauan Bawean, Kalianget, Sapudi, Kangean, Masalambu, dan kepulauan lain di Jatim.

“Untuk mudik kapal laut, kami menyediakan sekitar 20-30 kapal. Kami targetkan ada 100.000 penumpang yang menggunakan moda transportasi laut tersebut," pungkas mantan Pj Bupati Pamekasan itu. (mdr/dur)

 

Berita Terkait

Bangsaonline Video