Semester I 2019, Petrokimia Gresik Ekspor 157,3 Ribu Ton | BANGSAONLINE.com - Berita Terkini - Cepat, Lugas dan Akurat

Semester I 2019, Petrokimia Gresik Ekspor 157,3 Ribu Ton

Editor: Nur Syaifudin
Wartawan: M. Syuhud Almanfaluty
Jumat, 28 Juni 2019 09:58 WIB

Aktivitas pengiriman pupuk di TUKS Petrokimia Gresik. foto: istimewa

Selain India, PG juga mengekspor Urea ke Filipina dan China. Hingga Juni 2019, total kuantum ekspor ke Filipina sebesar 22,8 ribu ton dilakukan dalam tiga kali ekspor, yaitu 12,3 ribu ton pada bulan Maret, 5,5 ribu ton pada bulan Mei, dan terbaru 5 ribu ton pada bulan Juni. Sedangkan ekspor Urea ke China dilaksanakan pada bulan Mei 2019 dengan total kuantum 24,5 ribu ton.

"Ekspor ini dilakukan setelah tuntas memenuhi alokasi subsidi petani di tanah air. Produksi Urea cukup besar setelah beroperasinya Pabrik Amoniak-Urea (Ammurea) II pada pertengahan tahun lalu, sehingga kami bisa mengekspor Urea dalam jumlah yang lebih besar, namun dengan tetap memprioritaskan pemenuhan kebutuhan pupuk dalam negeri," papar Meinu.

Lebih lanjut, Meinu menjelaskan, langkah ekspor pupuk ini selaras dengan kebijakan holding PT Pupuk Indonesia (Persero), dimana perusahaan didorong untuk dapat berkontribusi dalam memacu pertumbuhan ekonomi nasional. Terlebih, saat ini Indonesia tengah mengalami defisit neraca perdagangan, sehingga peningkatan nilai ekspor sangat diperlukan untuk menyumbang devisa negara sekaligus mendorong penguatan nilai tukar rupiah terhadap dollar Amerika Serikat (AS).

"Langkah ekspor ini merupakan salah satu upaya dalam mendukung pemerintah meningkatkan nilai ekspor nasional untuk mengurangi defisit neraca perdagangan, sekaligus mewujudkan diri sebagai perusahaan yang dapat memberikan solusi bagi sektor agroindustri tidak hanya di dalam negeri namun juga di pasar internasional," kata Meinu. (hud/ns)

 

 Tag:   Petrokimia Gresik

Berita Terkait

Bangsaonline Video