Toko Mebel di Jember Terbakar, Kerugian Ditaksir Mencapai Rp 300 Juta | BANGSAONLINE.com - Berita Terkini - Cepat, Lugas dan Akurat

Toko Mebel di Jember Terbakar, Kerugian Ditaksir Mencapai Rp 300 Juta

Editor: Revol Afkar
Wartawan: Yudi Indrawan
Minggu, 18 Agustus 2019 10:52 WIB

Petugas Damkar saat melakukan pembasahan di lokasi kebakaran.

Menurut Agus, kebakaran tersebut disebabkan karena puntung rokok yang masih menyala. "Ada puntung rokok. Ya dugaannya itu (akibat puntung rokok), mungkin dari pegawai toko ini yang kena ke serbuk gergaji bekas pembuatan mebel itu," katanya.

Tidak lama berselang, petugas Damkar datang dengan 2 unit mobil, dan langsung berupaya memadamkan api.

Diketahui hingga berita ini ditulis, upaya pemadaman dan pendinginan masih dilakukan. "Untuk sumber api berasal dari gudang, dan memang banyak benda-benda mudah terbakar," kata Danru Mako A Damkar Pemkab Jember Suharto saat dikonfirmasi terpisah.

Untuk penyebab kebakaran, katanya, masih dilakukan penyelidikan lebih lanjut. "Kalau kami masih belum tahu pasti penyebab kebakaran. Namun asalnya dari gudang belakang toko mebel ini. Kerugian ditaksir Rp 300 Juta," pungkasnya. (jbr1/yud/rev)

 

 Tag:   kebakaran jember

Berita Terkait

Bangsaonline Video