KRI Sultan Nuku-373 Anjangsana dengan Masyarakat Pulau Marore | BANGSAONLINE.com - Berita Terkini - Cepat, Lugas dan Akurat

KRI Sultan Nuku-373 Anjangsana dengan Masyarakat Pulau Marore

Editor: Yudi Arianto
Wartawan: Devi Fitri
Selasa, 03 September 2019 17:42 WIB

“Saya beserta seluruh prajurit KRI Sultan Nuku-373 mengucapkan terima kasih atas sambutannya. Merupakan suatu kehormatan dan kebanggan bagi kami untuk bisa menginjakkan kaki di Pulau Marore ini", tutur Choirur, sapaan karib Komandan KRI Sultan Nuku-373.

Sementara itu kepada para siswa dari SD Negeri Marore, SMP Negeri 3 Tabukan Utara, dan SMA Negeri 1 Marore, Komandan KRI Sultan Nuku-373 didampingi beberapa perwira mengadakan sosialisasi sekaligus promosi tentang TNI Angkatan Laut. Harapannya dapat membangun motivasi bagi para siswa untuk menjadi prajurit TNI AL.

Sosialisasi ini mendapat sambutan positif dari para siswa dan guru, serta kepala sekolah. "Kami sangat senang dan bangga dengan kehadiran Komandan KRI Sultan Nuku beserta ABK. Di tengah tugas masih menyempatkan untuk mampir ke Pulau Marore dan melaksanakan sosialisasi," ungkap Sumolang, Kepala Sekolah SMP Negeri 3 Tabukan Utara.

Hadir dalam kegiatan ini antara lain Camat Marore, Danramil, Kapolsek, Kepala Imigrasi Marore, serta Mr. Romano perwakilan Tentara Phillipina yang bertugas di Border Crossing Station Marore. (dev/ian)

 

 Tag:   kri koarmada ii

Berita Terkait

Bangsaonline Video