Semen Indonesia Gelar Penganugerahan Juara Lomba Vlog | BANGSAONLINE.com - Berita Terkini - Cepat, Lugas dan Akurat

Semen Indonesia Gelar Penganugerahan Juara Lomba Vlog

Editor: Revol Afkar
Wartawan: Gunawan Wihandono
Rabu, 18 Desember 2019 17:09 WIB

Sekda Tuban menyerahkan hadiah kepada pemenang lomba vlog secara simbolis.

Sementara, Sekda Tuban, Budi Wiyana bangga dan mengapresiasi kegiatan ini. Ia mengatakan, vlog merupakan perpaduan teknologi luar biasa yang bisa menarik perhatian. "Idenya ini luar biasa, karena video sangat menarik dan mudah dipahami. Jadi bisa menjadi media untuk informasi yang sangat potensial," katanya.

Bahkan, pihaknya ingin meniru kegiatan tersebut karena banyak ide-ide baru dan cerdas. "Jadi jangan hanya gugur kewajiban, asal ada kegiatan ya sudah. Tidak bisa seperti itu, tapi ada inovasi-inovasi," kata Sekda.

Menurutnya, kolaborasi yang dilakukan dengan RPS ini bagus karena bisa mengikuti perkembangan zaman.

"Karena yang viral-viral itu berawal dari media-media sosial. Seperti vlog atau sejenisnya. Teknologi informasi seperti vlog ini manfaatnya sangat banyak. Kami berharap ada pembinaan dan pendampingan. Karena setelah kegiatan ini terjadi euforia ngevlog. Jangan sampai vlog digunakan untuk yang negatif," tandasnya.

Sedang Ketua RPS Khoirul Huda mengatakan, lomba ini diikuti 190 peserta dengan 87 video yang ikut dalam lomba vlog ini. Penilaian dilakukan oleh oleh dewan juri yang terdiri dari para profesional dan Dinas Kominfo. (gun/rev)

 

 Tag:   PT Semen Indonesia

Berita Terkait

Bangsaonline Video