Bupati Mojokerto Ingatkan Kades Jauhi Korupsi | BANGSAONLINE.com - Berita Terkini - Cepat, Lugas dan Akurat

Bupati Mojokerto Ingatkan Kades Jauhi Korupsi

Editor: .
Wartawan: Rochmad Aris
Rabu, 29 Januari 2020 23:25 WIB

Bupati bersama kepala OPD terkait usai acara pembinaan kades.

MOJOKERTO, BANGSAONLINE.com - Terbitnya Undang-Undang Nomor 6 Tahun 2014 tentang desa, telah membawa perubahan paradigma dari “Membangun Desa” menjadi “Desa Membangun”. Artinya, desa dituntut siap untuk menata, mengelola, dan berkembang.

Para kepala desa, juga dituntut untuk menjaga integritas dengan menghindari segala bentuk tindak korupsi. Instruksi ini ditegaskan Bupati Mojokerto Pungkasiadi, dalam acara pembinaan kepala desa dalam rangka penyelenggaraan pemerintahan desa di Kabupaten Mojokerto tahun 2020.

“Saya minta perencananaan dan pengelolaan anggaran di pemerintah desa, dilakukan dengan penuh integritas dan tanggung jawab para aparaturnya. Jauhi segala bentuk perilaku korupsi, dan teruslah berinovasi,” tegas Bupati Pungkasiadi, Rabu (29/01) pagi di Pendapa Graha Majatama.

Terkait sistem pemerintahan saat ini yang menuntut transparansi, bupati mengajak semua kades agar tidak takut menjalankan semua aturan dan regulasi yang ada. Sebab, semua kesulitan yang dihadapi, bisa diselesaikan dengan koordinasi dan komunikasi yang baik.

Simak berita selengkapnya ...

1 2

 

Berita Terkait

Bangsaonline Video