Disdik Pacitan: Belajar di Rumah Resmi Diperpanjang Hingga 22 April | BANGSAONLINE.com - Berita Terkini - Cepat, Lugas dan Akurat

Disdik Pacitan: Belajar di Rumah Resmi Diperpanjang Hingga 22 April

Editor: Yudi Arianto
Wartawan: Yuniardi Sutondo
Jumat, 03 April 2020 18:22 WIB

PACITAN, BANGSAONLINE.com - Gugus Tugas Penanganan Covid-19 Bidang Pendidikan memastikan adanya perpajangan belajar di rumah bagi semua siswa didik pendidik dasar di Kabupaten Pacitan.

Pernyataan tersebut disampaikan Kepala Disdik Pacitan, Daryono, Jumat (3/4). 

Menurutnya, saat ini wabah coronavirus (Covid) terus meluas. Karena itu, dengan alasan keamanan, ia bersama gugus tugas lainnya memutuskan untuk melakukan perpanjangan belajar di rumah bagi semua siswa didik.

"Hari ini surat keputusan masih di meja Pak Bupati. Kita sudah memastikan untuk melakukan perpanjangan. Ini tinggal menunggu legalitasnya saja. Hari ini sudah keluar surat keputusan bupati," terang Daryono, Jumat (3/4).

Dia mengatakan, perpanjangan belajar di rumah melalui online/daring (dalam jaringan) tersebut berlaku mulai tanggal 6 April hingga 22 April mendatang. 

"Diharapkan siswa didik patuh dengan imbauan para guru, untuk tetap belajar di rumah. Sebab wabah Covid-19 belum reda. Kami harapkan tetap mengikuti petunjuk dan imbauan dari para guru," pesannya. (yun/ian)

 

 Tag:   disdik pacitan

Berita Terkait

Bangsaonline Video