Ketinggalan Gerbong, PPP Pilih Wait and See di Pilbup Kediri 2020 | BANGSAONLINE.com - Berita Terkini - Cepat, Lugas dan Akurat

Ketinggalan Gerbong, PPP Pilih Wait and See di Pilbup Kediri 2020

Editor: Revol Afkar
Wartawan: Muji Harjita
Senin, 31 Agustus 2020 17:00 WIB

Ketua DPC PPP Kabupaten Kediri, Taufik Chavifuddin. foto: dok.

Seperti diketahui, Hanindhito Himawan Pramono dan Dewi Mariya Ulfa bakal melaju mulus di Pilbup Kediri 2020 karena sudah tidak ada lawan tanding lagi. Dhito-Dewi akan melawan bumbung kosong di Pilbup Kediri 2020.

Sebab, sudah ada 8 partai politik yang menyatakan akan mengusungnya. Apabila ditotal, 8 partai politik yang mengusung Dhito-Dewi itu,menguasai sebanyak 48 kursi di DPRD Kabupaten Kediri dari jumlah 50 kursi. Sedangkan bakal calon dari jalur perseorangan juga tidak ada. 

Adapun partai politik yang sudah menyatakan mengusung Dhito-Dewi adalah PDIP dengan 15 kursi, PKB 9 kursi, PAN 5 kursi, Nasdem 4 kursi, Golkar 6 kursi, Gerindra 5 kursi, Demokrat 3 kursi, dan PKS 1 kursi. Sedangkan yang belum menyatakan sikap, hanya PPP yang memiliki 2 kursi. (uji/rev)

 

 Tag:   pilbup kediri 2020

Berita Terkait

Bangsaonline Video