Rekom Turun Maksimal 4 September, Mayoritas DPAC PKB Sidoarjo Dukung Mas Iin-Bunda Ainun | BANGSAONLINE.com - Berita Terkini - Cepat, Lugas dan Akurat

Rekom Turun Maksimal 4 September, Mayoritas DPAC PKB Sidoarjo Dukung Mas Iin-Bunda Ainun

Editor: Yudi Arianto
Wartawan: Mustain
Kamis, 03 September 2020 21:19 WIB

KONSOLIDASI: Dialog Kaderisasi dan Penguatan Organisasi DPC PKB Sidoarjo, Rabu (2/9) malam. foto: MUSTAIN/ BANGSAONLINE

Nama Mas Iin-Bunda Ainun paling banyak disuarakan. Di antaranya dari Forum DPAC . "Kemampuannya luar biasa. Juga elektabilitasnya. Komunikasi dan kontribusinya kepada partai dan NU sudah jelas," cetus Ketua Forum DPAC , Maksum Zubair. 

Hal senada disampaikan Koordinator Forum MWC NU, Ahmad Chuzaini, yang menyatakan, 18 MWC NU akan memback-up penuh Mas Iin-Bunda Ainun. "Kami sudah datang ke DPP PKB dan PBNU, menyampaikan aspirasi ini," cetusnya.

Sementara itu, munculnya tiga tawaran paslon itu, Fathan mengapresiasi keterbukaan para kader memberikan pandangannya untuk Pilbup Sidoarjo. "Sebagai perwakilan DPP dan ketua DPC baru, malam ini demokratis sekali dan saya apresiasi itu. Kita akan laporkan kepada DPP agar nanti segera diturunkan surat keputusannya,” cetus Fathan.

Fathan yang juga anggota DPR RI Dapil II Jateng ini menyatakan, ketiga nama paslon itu bakal dipertimbangkan dan dicermati DPP PKB. Ada sejumlah variabel pertimbangannya. Diantaranya soal elektabilitas, kapasitas, kapabilitas, jaringan pemilih, kekuatan dukungan PCNU dan PKB, serta organisasi sayap dan banomnya. (sta/ian)

 

Berita Terkait

Bangsaonline Video