​Tingkatkan Kompetensi Tenaga Kerja, Kadin Jatim Teken Kerja Sama dengan Seluruh LSP di Jatim | BANGSAONLINE.com - Berita Terkini - Cepat, Lugas dan Akurat

​Tingkatkan Kompetensi Tenaga Kerja, Kadin Jatim Teken Kerja Sama dengan Seluruh LSP di Jatim

Editor: Nizar Rosyidi
Wartawan: Nanang Fachrurrozi
Rabu, 30 September 2020 21:34 WIB

Kadin Jatim teken kerja sama dengan seluruh LSP di Jatim. (foto: ist).

"Dengan uji sertifikasi sebagai upaya memberikan pengakuan sertifikasi kompetensi kerja yang sangat penting akan berpengaruh pada posisi tawar bagi SDM, dan tentunya dengan pelaksanaan uji kompetensi, mari terus lakukan evaluasi terhadap lembaga sertifikasi apakah lembaga itu sudah sesuai atau harmoni dengan skema yang dimiliki oleh LSP. Tentunya ini sebagai upaya meningkatkan program pelatihan di lembaga pelatihan," terangnya.

Ia mencontohkan, jika jumlah peserta yang mengikuti uji kompetensi oleh LSP berjumlah 40 tenaga kerja, ternyata yang lulus uji kompetensi hanya 15 tenaga kerja, maka kondisi ini patut dipertanyakan penyebabnya. "Apakah skema sertifikasi yang dilaksanakan LSP belum diketahui oleh lembaga pelatihan, sehingga ketika lembaga tersebut menyiapkan tenaga kerja yang berkompeten ternyata tidak sesuai atau tidak harmoni," ungkapnya.

Sementara itu, Wakil Ketua Bidang Ketenagakerjaan dan SDM Kadin Jatim, Nurul Indah Susanti mengungkapkan bahwa Kadin Jatim sangat mendukung program pemerintah terkait dengan program SDM Unggul. Program ini bertujuan untuk mencetak SDM yang berkompeten melalui uji kompetensi.

"Untuk itulah Kadin Jatim melakukan MoU dengan LSP di Jatim. Ini dilakukan agar nantinya seluruh SDM di Jatim unggul dan berkompeten," tekan Nurul.

"Kadin Jatim akan memfasilitasi industri, perguruan tinggi, dan masyarakat umum untuk melaksanakan sertifikasi kompetensi. Namun pekerjaan ini tidak bisa dikerjakan sendiri. Terlebih, saat ini juga dibutuhkan pengembangan standardisasi. Pengembangan standar yang akan diajukan kepada pemerintah sesuai dengan kementerian sektor yang membidangi tersebut akan menjadi acuan LSP dalam membuat skema sertifikasi sebagai dasar uji kompetensi," tambahnya.

"Kadin juga akan memberi pemahaman kepada seluruh asosiasi di Jatim tentang pentingnya sertifikasi karena hingga saat ini belum seluruh industri mengikuti sertifikasi kompetensi," pungkasnya. (nf/zar)

 

 Tag:   kadin jatim

Berita Terkait

Bangsaonline Video