Cegah Sebaran Covid-19, Bupati Huda: Penanganan Virus Corona di Tuban Harus Libatkan Semua Sektor | BANGSAONLINE.com - Berita Terkini - Cepat, Lugas dan Akurat

Cegah Sebaran Covid-19, Bupati Huda: ​Penanganan Virus Corona di Tuban Harus Libatkan Semua Sektor

Editor: Nizar Rosyidi
Wartawan: Suwandi
Kamis, 12 November 2020 19:07 WIB

Peta Sebaran Covid-19 di Kabupaten Tuban. (foto: ist)

TUBAN, BANGSAONLINE.com - Upaya pencegahan penyebaran Covid-19 memerlukan partisipasi semua elemen masyarakat, termasuk sektor industri dan perdagangan. Selain itu, kebiasaan masyarakat untuk selalu menaati protokol kesehatan menjadi kunci memangkas sebaran virus tersebut.

"Penanganan Covid-19 harus dilakukan secara komprehensif, dan melibatkan semua sektor," ungkap Bupati Tuban, H. Fathul Huda, Kamis (12/11/2020).

Bupati Huda mengapresiasi berbagai bantuan yang didapat dari berbagai elemen. Menurutnya, hal itu menandakan dukungan dan keterlibatan lintas sektor dalam menanggulangi pandemi Covid-19 di Kabupaten Tuban sudah sangat bagus.

"Berbagai bantuan yang diterima semakin memaksimalkan upaya Pemkab Tuban dalam menangani dan mencegah penyebaran pandemi Covid-19," imbuhnya.

Dirinya kembali berpesan, agar setiap rumah, kantor, ataupun tempat usaha menerapkan prokes Covid-19, dengan menyediakan instalasi cuci tangan, memakai masker, dan menjaga jarak. Dengan begitu, secara perlahan akan memberikan pengaruh yang besar untuk meningkatkan kesadaran masyarakat.

1 2

 

Berita Terkait

Bangsaonline Video