​Tersangka dengan Barang Bukti Ribuan Pil Koplo yang Diamankan Petugas, Jaringan Rutan Medaeng | BANGSAONLINE.com - Berita Terkini - Cepat, Lugas dan Akurat

​Tersangka dengan Barang Bukti Ribuan Pil Koplo yang Diamankan Petugas, Jaringan Rutan Medaeng

Editor: Nizar Rosyidi
Wartawan: Catur Andy
Jumat, 13 November 2020 19:02 WIB

Tersangka dengan barang bukti ribuan pil koplo. (foto: ist)

SIDOARJO, BANGSAONLINE.com - Pasca tertangkapnya Risal Yuhardiman (32), pengedar pil koplo asal Wage, Kecamatan Taman, Sidoarjo, Penyidik Satreskoba melakukan pemeriksaan mendalam.

Hasilnya, ribuan butir pil koplo yang sebelumnya diberitakan seribu butir tersebut ternyata didapat dari Bejo (DPO), seorang residivis Rutan Medaeng, Kecamatan Waru, Sidoarjo.

"Menurut informasi, Bejo ini baru dua minggu keluar dari rutan. Dan kini masih dalam pengejaran," kata Kanit Resnarkoba , Ipda Denta Juhara, Jumat (13/11/2020).

Kedekatan tersangka dan Bejo sebatas teman nongkrong. Tersangka dititipi Bejo sebanyak 100 ribu butir pil koplo. Namun dari 100 ribu butir pil koplo tersebut sudah terjual sebanyak 55 ribu butir.

"Awalnya tersangka ini mendapat titipan sebanyak 100 ribu butir pil koplo yang dimasukkan ke dalam 100 botol dan masing-masing berisi 1.000 butir yang kemudian disimpan di dalam karung," terangnya.

Simak berita selengkapnya ...

1 2

 

Berita Terkait

Bangsaonline Video