​Jelang Hari H, KPU Bersama Polres Tuban Gelar Simulasi Pemungutan Sesuai Prokes | BANGSAONLINE.com - Berita Terkini - Cepat, Lugas dan Akurat

​Jelang Hari H, KPU Bersama Polres Tuban Gelar Simulasi Pemungutan Sesuai Prokes

Editor: Nizar Rosyidi
Wartawan: Gunawan Wihandono
Selasa, 01 Desember 2020 20:04 WIB

KPU bersama Polres Tuban gelar simulasi pemungutan sesuai prokes. (foto: ist)

Sementara itu, Ketua KPU Kabupaten Tuban Fathul Ikhsan mengimbau masyarakat yang telah terdaftar ke dalam daftar pemilih tetap (DPT) tidak perlu ragu datang ke TPS karena petugas KPPS sudah menerapkan protokol kesehatan. Selain itu, area TPS sudah dilakukan penyemprotan cairan disinfektan secara berkala.

"Masyarakat Tuban tidak perlu ragu datang ke TPS, karena KPU sudah menyiapkan aturan protokol kesehatan saat pelaksanaan pemungutan suara di TPS," imbau Fathul Ikhsan.

Tak hanya itu, daftar kedatangan pemilih juga diatur sedemikian rupa dengan maksud tidak terjadi kerumunan masyarakat yang berada di luar maupun di dalam TPS.

"Melalui surat pemberitahuan pemilih diatur kehadirannya ke TPS dengan mencantumkan waktu kedatangan," tukasnya. (gun/zar)

 

Berita Terkait

Bangsaonline Video