Personel Gabungan di Banyuwangi Amankan Kotak Suara 24 Jam di Kecamatan | BANGSAONLINE.com - Berita Terkini - Cepat, Lugas dan Akurat

Personel Gabungan di Banyuwangi Amankan Kotak Suara 24 Jam di Kecamatan

Editor: Yudi Arianto
Wartawan: Teguh Prayitno
Jumat, 11 Desember 2020 21:39 WIB

Polisi bersenjata lengkap menjaga kotak suara selama 24 jam.

Pengamanan masing-masing kecamatan, kata kapolresta, untuk kepolisian ditugaskan 10 personel bersenjata lengkap. Dibantu beberapa petugas Linmas, TNI hingga Panwascam.

"Masing-masing kapolsek memimpin pengamanan. Tentu ini dilakukan untuk mengantisipasi kecurangan," tambahnya.

Pengamanan kertas suara juga akan berlanjut pada saat penghitungan yang dilakukan KPU. Termasuk pengamanan di sekitar lokasi penghitungan suara.

“Selain memastikan logistik pilkada dan penghitungan suara aman, kami juga memastikan situasi kamtibmas pasca pemungutan suara tetap kondusif. Ini merupakan bentuk keseriusan kita bersama dalam mensukseskan Pilkada Serentak ini," pungkasnya. (guh/ian)

 

Berita Terkait

Bangsaonline Video