Partai Perindo Pastikan Terlibat Pilkada di Jawa Timur | BANGSAONLINE.com - Berita Terkini - Cepat, Lugas dan Akurat

Partai Perindo Pastikan Terlibat Pilkada di Jawa Timur

Editor: Revol
Wartawan: Didi Rosadi
Selasa, 17 Februari 2015 23:55 WIB

Ketua Umum Partai Perindo, Hary Tanoe saat memberikan mandat kepada 38 Ketua DPD di kantor DPW Perindo Jawa Timur, Jalan Diponegoro. (Didi Rosadi/BangsaOnline.com)

Mantan Sekjen Partai Matahari Bangsa (PMB) dan Partai NasDem inijuga mengungkapkan saat ini pihaknya tengah menyurvei secara internal daerah dan calon kepala daerahnya. Kendati demikian, pihaknya sadar keterlibatan tidak akan berarti apa-apa tanpa berkoalisi dengan partai politik pemilik kursi di legislatif daerah setempat.

"Kami sedang survey daerah yang menggelar Pilkada tahun ini. Kalau memiliki visi misi sama, tidak ada salahnya berjuang bersama demi kesejahteraan rakyat," imbuh pria asli Lamongan ini.

Sementara itu, Ketua Umum DPP Partai Hary Tanoesoedibjo mengaku keterlibatan di Pilkada merupakan salah satu program pada tahun ini sehingga harus dijalankan serius. Namun, lanjut dia, keterlibatan yang dimaksud tidak bisa dijadikan kesimpulan langsung bergabung atau menyodorkan nama calon kepala daerah maupun pasangannya.

"Ini kasus per kasus. Nanti kami masih melihat dan memetakan daerah berdasarkan statusnya. Yang pasti, terlibat di Pilkada 2015, terutama di Jatim," tandas CEO MNC Grup tersebut.

 

 Tag:   Perindo

Berita Terkait

Bangsaonline Video