Kadinkes Bangkalan Imbau Masyarakat Patuhi Anjuran Pemerintah Tidak Mudik Lebaran | BANGSAONLINE.com - Berita Terkini - Cepat, Lugas dan Akurat

Kadinkes Bangkalan Imbau Masyarakat Patuhi Anjuran Pemerintah Tidak Mudik Lebaran

Editor: Revol Afkar
Wartawan: Ahmad Fauzi
Rabu, 28 April 2021 13:44 WIB

H. Sudiyo, Kepala Dinkes Bangkalan.

Ditambahkan Sudiyo, selama ini pihaknya tetap melakukan langkah-langkah preventif guna mencegah penularan Covid-19 dengan melakukan testing dan tracing terhadap masyarakat yang datang dari wilayah zona merah.

Dinkes juga bersinergi dengan Dinas Perhubungan dan Polres Bangkalan dalam melakukan lebaran dengan melakukan pengecekan surat perjalanan.

"Walaupun sudah melakukan vaksin Covid-19, harus menyertakan bukti sudah melakukan tes swab antigen. Kalau yang negatif diperbolehkan, kalau yang positif kita tolak atau kita isolasikan," jelasnya.

"Ini bukan urusan vaksin. Tapi urusan positif negatif. Walaupun sudah divaksin, masih ada kemungkinan 15 persen tertular," pungkasnya. (uzi/ns)

 

Berita Terkait

Bangsaonline Video