Gelar Vaksinasi di Ponpes Darul Ihsan, Kiai Mulyadi: Matur Nuwun Bupati Gus Yani | BANGSAONLINE.com - Berita Terkini - Cepat, Lugas dan Akurat

Gelar Vaksinasi di Ponpes Darul Ihsan, Kiai Mulyadi: Matur Nuwun Bupati Gus Yani

Editor: Revol Afkar
Wartawan: Syuhud
Sabtu, 04 September 2021 21:50 WIB

Pengasuh Ponpes Darul Ihsan KH. Mulyadi beserta Plt Kepala Dinkes dr. Mukhibatul Husnah dan pejabat forkopincam saat menghadiri vaksin. foto: SYUHUD/ BANGSAONLINE

"Sekali lagi, kami dan seluruh jajaran pengurus Ponpes Darul Ihsan Menganti mengucapkan terima kasih kepada Bapak , dan seluruh jajaran pemerintahannya, atas terlaksananya pemberian 900 dosis vaksin kepada santri dan siswa di bawah naungan Ponpes Darul Ihsan Menganti," terangnya.

Ketua Satgas Covid-19 Ponpes Darul Ihsan Menganti, Barudin menyebutkan, 900 dosis vaksin itu diberikan kepada pendidik dan santri 550 dosis, siswa SMP dan SMA Al-Azhar Menganti 215 dosis, dan Mahasiswa Al-Azhar Menganti 182 dosis.

Menurut dia, pemberian vaksin jenis Sinovac kepada santri dimulai tepat pukul 08.00 WIB, dengan dipandu langsung oleh satgas Covid-19 ponpes dan para tenaga kesehatan (nakes) dari Puskesmas Menganti. "Alhamdulillah, proses vaksknasi berjalan lancar dan tepat waktu," katanya.

Kegiatan vaksinasi tersebut dihadiri langsung Plt Kepala Dinas Kesehatan (Dinkes) Kabupaten Gresik dr. Mukhibatul Khusnah, M.M., Forkopimcam Menganti, pengurus pesantren dan kepala sekolah di bawah naungan Lembaga Pendidikan Islam (LPI) Al-Azhar dari tingkat madrasah ibtidaiyah sampai Pimpinan Pendidikan Tinggi (STAI) Al-Azhar Menganti. (hud/rev)

 

Berita Terkait

Bangsaonline Video