Pemdes Lobuk Raih Juara 4 Lomba Desa Tingkat Provinsi | BANGSAONLINE.com - Berita Terkini - Cepat, Lugas dan Akurat

Pemdes Lobuk Raih Juara 4 Lomba Desa Tingkat Provinsi

Editor: Revol Afkar
Wartawan: Sahlan
Kamis, 16 September 2021 22:23 WIB

Kantor Desa Lobuk, Kecamatan Bluto, Kabupaten Sumenep.

Ia menjelaskan, ada dua kategori yang dilombakan, yakni kategori desa dan kategori kelurahan. Pada kategori desa, ada empat juara utama dan dua juara harapan yang dipilih. Sedangkan untuk kategori kelurahan hanya ada empat juara yang dipilih.

Desa Lobuk berhasil meraih juara 4 kategori desa pada perlombaan yang diselenggarakan oleh Pemerintah Provinsi Jawa Timur tersebut. 

Adapun juara 1 diraih Desa Bendosari Kecamatan Sanankulon Kabupaten Blitar, juara 2 Desa Paringan Kecamatan Jenangan Kabupaten Ponorogo, juara 3 Desa Pule Kecamatan Sawahan Kabupaten Madiun, dan juara 4 Desa Lobuk Kecamatan Bluto Kabupaten Sumenep. Sedangkan juara harapan 1 Desa Kemangi Kecamatan Bungah Kabupaten Gresik, dan juara harapan 2 Desa Sambibulu Kecamatan Taman Kabupaten Sidoarjo.

Sedangkan untuk kategori kelurahan, juara 1 diraih Kelurahan Banjarejo Kecamatan Taman Kota Madiun, juara 2 Kelurahan Sananwetan Kecamatan Sananwetan Kota Blitar, juara 3 Kelurahan Gading Kasri Kecamatan Klojen Kota Malang, dan juara 4 Kelurahan Gedongan Kecamatan Magersari Kota Mojokerto. (aln/rev)

 

Berita Terkait

Bangsaonline Video