Hadiri Festival Ekonomi Syariah, Gus Ipul Beber Kontribusi Kopi Terhadap Perekonomian Masyarakat | BANGSAONLINE.com - Berita Terkini - Cepat, Lugas dan Akurat

Hadiri Festival Ekonomi Syariah, Gus Ipul Beber Kontribusi Kopi Terhadap Perekonomian Masyarakat

Editor: Rohman
Wartawan: Ardianzah
Senin, 04 Oktober 2021 12:14 WIB

Gus Ipul berswafoto saat mengunjungi Festival Ekonomi Syariah di Atrium Mall Tunjungan Plaza, Surabaya.

KOTA PASURUAN, BANGSAONLINE.com - Wali Kota Pasuruan Saifullah Yusuf mengunjungi yang digelar Bank Indonesia di Atrium Mall Tunjungan Plaza, Surabaya, Minggu (3/10/2021).

Dalam festival yang menjadi alternatif masyarakat dalam mengembangkan usahanya itu, meninjau salah satu stan yang menampilkan produk kopi, mengingat Kota Pasuruan salah satu wilayah penghasil kopi.

menyebut, kopi merupakan komoditi yang kontribusinya cukup besar terhadap perekonomian lokal. Ia mencontohkan jumlah warung kopi di Jawa Timur yang bisa mencapai ribuan.

"Itu berapa omsetnya setiap hari. Itu sebenarnya kalau dihitung cukup menarik, itu hulunya. Hilirnya Jawa Timur ini salah satu basis kopi Indonesia dan kopi Indonesia salah satu kopi terbaik di dunia. Mungkin kita kalah dengan Brazil, tetapi kita menang dalam berbagai jenis kopi," ujar .

Untuk itu, ia mengaku bangga dengan petani kopi Indonesia yang mampu menciptakan biji kopi berkualitas ekspor. Ia juga mengapresiasi lahirnya banyak cafe dan barista yang hebat, sehingga mampu meningkatkan ekonomi masyarakat.

Simak berita selengkapnya ...

1 2

 

Berita Terkait

Bangsaonline Video