Resmikan Gedung Baru DPMD Jatim, Gubernur Khofifah Beri Bantuan Rp8 Miliar untuk 18 Desa

Resmikan Gedung Baru DPMD Jatim, Gubernur Khofifah Beri Bantuan Rp8 Miliar untuk 18 Desa Gubernur Khofifah saat meresmikan gedung baru DPMD Jatim.

Selain itu pada acara yang sama, mantan menteri sosial ini juga menyerahkan secara simbolis Bantuan Keuangan Desa sebesar Rp8.615.000.000,00 kepada 18 kepala desa di 6 kabupaten/kota.

Adapun beberapa daerah tersebut antara lain 4 desa di Bojonegoro, 3 desa di Gresik, 7 dess di Kabupaten Malang, 1 desa di Jombang, 2 desa di Nganjuk, dan 1 desa di Kabupaten Mojokerto. Penyerahan bantuan disaksikan langsung oleh masing-masing kepala daerah serta perwakilannya.

Bantuan tersebut ditujukan untuk pembangunan fasilitas desa, di antaranya drainase/saluran air, tembok penahan tanah, jalan usaha tani, pembangunan tanggul, kantor desa, gedung PAUD, dan jalan rabat beton.

Penyerahan bantuan tersebut ditandai dengan pemberian Surat Keputusan (SK) yang dilakukan oleh Gubernur yang didampingi Soekaryo selaku Kepala DPMD . Sebelumnya, pada tahun 2020, Bantuan Keuangan Desa telah diberikan di sebanyak 86 desa atau senilai Rp 31,45 miliar, tahun 2021 sebanyak 149 desa setara Rp 46,85 miliar, dan tahun 2022 sebanyak 18 desa atau setara Rp 8,62 miliar.

Kepala Dinas Soekaryo menambahkan, gedung baru di DPMD diharapkan dapat meningkatkan kinerja DPMD untuk melayani masyarakat secara lebih optimal.

Selain itu, Bantuan Keuangan Desa juga diharapkan mampu mengatasi masalah kemiskinan, kesenjangan ekonomi dan keterbatasan akses layanan masyarakat yang terjadi di desa. Ini berseiring dengan mendukung program-program Pemerintah Provinsi maupun Pemerintah Pusat," imbuh Soekaryo.

Sementara itu, Ketua DPRD , Kusnadi juga mengatakan bahwa ia berharap gedung baru DPMD tersebut dapat menjadi suatu momentum bagi Jawa Timur untuk turut mendukung Indonesia Emas pada tahun 2045.

"Ini adalah satu momentum luar biasa. Kita sepakat, dan perlu terus diingat. Ini menjadi motivasi kita semua, bahwa di tahun 2045 Indonesia mencapai 100 tahun kemerdekaan. Saat ini, secara statistik mengalami pertumbuhan mengarah pada puncak demografi," ujar Kusnadi.

Peresmian Gedung DMPD ini, lanjutnya, diharapkan dapat sebagai pengingat dan motivasi, jika Indonesia akan menjadi salah 1 dari 6 negara termaju di dunia.

"Nah, yang diyakini untuk bisa mencapai Indonesia emas adalah bagaimana membangkitan Sumber Daya Manusia (SDM) kita. Di sisi lain jangan lupakan pembangunan SDM untuk mencapai tahun 2045. Yang mana DPMD menjadi institusi atau motor penggerak kemajuan melalui SDM yang tentunya banyak di desa-desa," imbuh Kusnadi. (dev/mar)

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Berita Terkait

BANGSAONLINE VIDEO