Tolak Evaluasi Raperda RTRW, PCNU Jember Siapkan Gugatan

JEMBER, BANGSAONLINE.com - Meski hasil evaluasi Raperda Rencana Tata Ruang dan Wilayah (RTRW) Kabupaten Jember oleh Gubernur telah terbit, namun Pengurus Cabang Nahdlatul Ulama (PCNU) Kabupaten Jember, menilai raperda RTRW masih belum final.

NU menganggap raperda RTRW sebagai produk cacat, karena dalam perumusan, tidak melibatkan elmen masyarakat yang akan menerima dampak dari raperda. Terlebih, dalam hasil evaluasi Raperda RTRW itu, Gubernur memperbolehkan aktifitas pertambangan di Kabupaten Jember, selama sesuai dengan Undang-undang.

Baca Juga: Gelar Patroli, Satpol PP Jember Pastikan Tempat Hiburan Malam Tak Beroperasi saat Ramadan

Wakil Ketua PCNU Jember, Abdul qodim Manembojo, menegaskan, sejak awal NU menolak jika klausul pertambangan dimasukkan ke dalam Raperda RT-RW. Pasalnya, sesuai dengan Undang-Undang Tata Ruang, pembangunan perekonomian di Kabupaten Jember meliputi 5 sektor.

Yakni, sektor pertanian, perkebunan, eko wisata, agro industri, dan sektor perikanan. Sehingga masuknya klausul pertambangan di dalam Raperda RTRW Kabupaten Jember, jelas-jelas menabrak UU Tata Ruang. “Kami sedang menyiapkan draft gugatan, yang nantinya akan dilayangkan ke Mahkamah Konstitusi, melalui pengurus wilayah dan PBNU,” tuturnya.

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Berita Terkait

BANGSAONLINE VIDEO