Jelang HUT TNI ke-75, Pangkoarmada II Ziarah ke Makam Gus Dur

Jelang HUT TNI ke-75, Pangkoarmada II Ziarah ke Makam Gus Dur Pangkoarmada II, Laksamana Muda TNI Heru Kusmanto dan rombongan saat tabur bunga di makam Gus Dur. foto: AAN AMRULLOH/ BANGSAONLINE

JOMBANG, BANGSAONLINE.com - Menyambut Hari Ulang Tahun (HUT) Tentara Nasional Indonesia (TNI) ke-75, beserta rombongan berziarah ke makam mantan Presiden Ke-4 KH. Abdurrahman Wahid (Gus Dur), di Pondok Pesantren (Ponpes) Tebuireng, Jombang, Rabu (23/09/20).

Agenda ziarah tersebut dilakukan sebagai bentuk penghormatan atas jasa para pahlawan. Supaya seluruh prajurit TNI di Indonesia, bisa meneladani jasa dan perjuangan para pendahulu semasa hidup.

Baca Juga: Peringati HUT TNI ke-79, Kodim Ngawi Gelar Lomba PBB Pelajar SMP dan SMA

Rombongan tiba di ponpes Tebuireng sekitar pukul 07.30 WIB. Dipimpin langsung oleh Panglima Komandan Armada (Pangkoarmada) II, Laksamana Muda TNI Heru Kusmanto, dengan disambut langsung oleh pengasuh ponpes tebuireng, KH Abdul Hakim Mahfudz (Gus Kikin).

Dalam rombongan tersebut, turut hadir Laksda TNI Edwin, SH. M.Han (Danpus Penerbal), Kolonel Pnb M. Somin (Danlanud Muljono/Surabaya), Brigjen TNI Tjaturputra Gunadi G (Kasdiv 2 Kostrad), Brigadir Jenderal TNI (Mar) Purwadi, (Kasgartap III/Surabaya), Kolonel Inf. Muhammad Dariyanto (Komandan Korem 082/CPYJ Mojokerto).

Baca Juga: Jelang HUT ke-79 TNI, Komandan Kodiklatal Pimpin Ziarah ke Makam Bung Karno

Selain itu ada juga Letkol Inf Triyono (Dandim 0814/Jombang). Tak itu saja, hadir pula sejumlah pejabat lain seperti Bupati Jombang Hj Mundjidah Wahab, Wakil Bupati Jombang Sumrambah, dan Kapolres Jombang AKBP Agung Setyo Nugroho.

Proses ziarah dilakukan secara militer. Dalam prosesi itu, Laksda TNI Heru Kusmanto melakukan peletakan karangan bunga dan dilanjutkan dengan doa bersama di depan pusara makam Gus Dur serta makam dua Pahlawan Nasional, KH. Hasyim Asy'ari dan KH. Wahid Hasyim.

, Laksamana Muda TNI Heru Kusmanto mengatakan, ziarah ke makam Gus Dur ini sebagai bentuk penghormatan kepada para mantan pimpinan tertinggi di tubuh TNI yang juga sebagai mantan Presiden RI ke-4 RI.

Baca Juga: HUT ke-79, Kodim 0819 Pasuruan Gelar Lomba PBB Piala Panglima TNI Tingkat Pelajar se-Pasuruan Raya

Selain itu juga sebagai bentuk mengenang jasa-jasa almarhum semasa hidup dan sebagai proses pembelajaran bagi TNI untuk melanjutkan perjuangan-perjuangan beliau.

“Kita melaksanakan ziarah ini agar para prajurit TNI di seluruh Indonesia bisa meneladani dan melanjutkan perjuangan Gus Dur,” ucap Laksamana Muda TNI Heru Kusmanto.

Baca Juga: Koramil dan Polsek Prajuritkulon Bebersih Masjid Roudlotul Jannah Kota Mojokerto

Masih menurut , tak hanya meneladani apa yang dicita-citakan dan yang sudah dirintis oleh almarhum semasa hidup, hal seperti ini juga bisa diteruskan para generasi saat ini terutama para prajurit TNI.

“Kami dari prajurit TNI yang akan memperingati hari ulang tahun yang ke-75 berharap bisa mengabdikan diri lebih baik, lebih optimal, berjuang demi bangsa yang kita cintai,” pungkasnya.

Usai lakukan ziarah, rombongan kemudian kembali ke Surabaya. Diketahui pelaksanaan upacara ziarah ini juga digelar bersamaan secara serentak dalam rangka HUT ke-75 TNI, baik di Kabupaten Jombang, Blitar, Solo, hingga Yogya. (aan/rev)

Baca Juga: Ziarah ke Makam Pendiri NU, Khofifah: Gus Dur dan Gus Sholah itu Guru Saya, Beliau Sosok Istimewa

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Lihat juga video '​Koarmada II Gelar Vaksinasi Massal 20 ribu Dosis di Nganjuk':


Berita Terkait

BANGSAONLINE VIDEO