Wabup Mojokerto Kampanyekan Germas ke Masyarakat | BANGSAONLINE.com - Berita Terkini - Cepat, Lugas dan Akurat

Wabup Mojokerto Kampanyekan Germas ke Masyarakat

Editor: Nur Syaifudin
Wartawan: Yudi Eko Purnomo
Jumat, 27 April 2018 17:43 WIB

Wabup Pungkasiadi dalam Gebyar Gerakan Masyarakat Hidup Sehat (Germas) Kabupaten Mojokerto Tahun 2018. foto: YUDI EP/ BANGSAONLINE

MOJOKERTO, BANGSAONLINE.com - makin getol mengampanyekan Gerakan Masyarakat Hidup Sehat (Germas). Program ini aktif mensosialisasikan aktivitas fisik 30 menit per hari, konsumsi buah dan sayur serta memeriksa kesehatan secara rutin.Acara digelar di Wanawisata Padusan, Jumat (27/4). Wakil Bupati Mojokerto, Pungkasiadi, hadir langsung dalam acara tersebut.

“Pada tahap awal, Germas secara nasional pemkab bertanggung jawab menyiapkan sarananya. Seperti kurikulum pendidikan UKS, Kawasan Tanpa Rokok (KTR), taman untuk keluarga, uji emisi kendaraan bermotor, car free day, mengawasi keamanan pangan dan berbagai upaya lainnya. Kami juga mengevaluasi pelaksanaannya,” tutur Wakil Bupati yang hadir didampingi Ketua Forum Kabupaten Sehat, Yayuk Ismawati.

Wakil Bupati menambahkan, Germas tidak bisa mengandalkan peran sektor kesehatan saja. Peran kementrian lembaga pada sektor lain juga turut menentukan suksesnya Germas. Tentunya didukung seluruh lapisan masyarakat.

“Salah satu contoh dukungan nyata lintas sektor adalah program Infrastruktur Berbasis Masyarakat (IBM) dari Kementrian Umum dan Perumahan Rakyat, yang berfokus pada pembangunan akses air minum, sanitasi dan pemukiman layak huniuntuk mendukung Perilaku Hidup Bersih dan Sehat (PHBS),” imbuh dia.

1 2

 

 Tag:   Pemkab Mojokerto

Berita Terkait

Bangsaonline Video