Korban Sipoa Kembali Lapor Polisi Soal Aset Sitaan yang Disalahgunakan | BANGSAONLINE.com - Berita Terkini - Cepat, Lugas dan Akurat

Korban Sipoa Kembali Lapor Polisi Soal Aset Sitaan yang Disalahgunakan

Editor: Revol Afkar
Wartawan: Anatasia Novarina
Senin, 19 November 2018 21:57 WIB

Namun, Yulia yang mengaku mewakili seluruh korban Sipoa menyatakan tak bisa tinggal diam saat melihat pemanfaatan aset sitaan oleh sejumlah oknum. "Padahal dalam pasal 44 ayat dua KUHAP jelas telah melarang hal ini," kata Yulia menyatakan alasannya melapor polisi. 

"Jadi gini, kita kan juga belum tahu prosedurnya bagaimana, tapi yang jelas kita sebagai masyarakat sebagai pembeli, itu kapan hari kawan-kawan mendapati bahwa tempat yang sudah dijadikan barang bukti dan disita itu dipakai oleh orang yang bukan haknya untuk melakukan kegiatan di tempat itu," papar Yulia. 

Karena itu, Yulia berharap pihak kejaksaan dapat segera memutuskan perkara. "Kami akan selalu mengawal sidang karena kejelasan dari nasib kami, ya mengiringi masalah ini supaya kami dapat kepastian secara hukum," harapnya. (ana/rev)

 

 Tag:   Kasus Sipoa

Berita Terkait

Bangsaonline Video