Lahan Produksi Turun, PG Gempolkrep Optimis Sumbang Gula 899.488,9 Ton

Lahan Produksi Turun, PG Gempolkrep Optimis Sumbang Gula 899.488,9 Ton Tebang dan tanam tebu di Desa Jrambe, Kecamatan Dlanggu, Kabupaten Mojokerto. Foto: YUDI EKO PURNOMO/BANGSAONLINE

"Kan ada lahan bengkok, kita sewa. Selain itu juga kerja sama dengan TNI dan Kejaksaan yang belum dimanfaatkan. Walaupun secara jumlah masih kurang," kata Edy.

Ia menyebut, pihaknya butuh minimal 1.000 hektare untuk mengoptimalkan produksi gula di PG Gempolkrep. 

"Jangka pendek masih bisa terpenuhi. Yang kita siapkan yang jangka panjangnya. Ploting lahan kita siapkan," ucapnya.

Pabrik Gula Gempolkrep adalah unit usaha PT Sinergi Gula Nusantara yang memiliki luas lahan binaan sejumlah 12.331,8 Ha. Jumlah mitra petani binaan 1.582 orang yang terdaftar sebagai anggota di 35 koperasi yang tersebar di 4 kabupaten yaitu Mojokerto, Jombang, Lamongan dan Gresik.

Proses giling tahun 2023 diawali pada tanggal 21 Mei 2023 dan sudah berlangsung sampai saat ini selama 81 hari (58,82 % RKAP) dengan jumlah tebu tergiling 492.845,5 ton (54,79 % RKAP). Target tebu yang akan digiling selama 138 hari sejumlah 899.488,9 ton dengan rendemen 7,28 % dan jumlah gula yang diproduksi 65.585,39 ton. (yep/mar)

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Lihat juga video 'Pandemi, Ketua TP PKK Kabupaten Mojokerto Ajak Anggotanya Peduli Sesama':


Berita Terkait

BANGSAONLINE VIDEO