Dr Warli Resmi Jabat Rektor Unirow Tuban Periode 2023-2027

Dr Warli Resmi Jabat Rektor Unirow Tuban Periode 2023-2027 Pengukuhan Rektor Unirow Tuban.

TUBAN, BANGSAONLINE.com - Dr. Warli M.Pd secara resmi dikukuhkan sebagai Rektor Universitas PGRI Ronggolawe (Unirow) untuk masa jabatan 2023-2027.

Prosesi pelantikan dan pelimpahan tongkat estafet kepemimpinan Unirow dilaksanakan di aula Lantai 2 Gedung Rektorat kampus setempat, Rabu (30/8/2023).

Dosen Prodi pendidikan Matematika itu, menggantikan rektor sebelumnya Prof. Dr. Dra. Supiana Dian Nurtjahyani, M.Kes yang telah menjabat selama 2 periode.

Ketua Yayasan PPLP PT PGRI , Drs. H. Totok Suprijanto berpesan kepada rektor baru untuk terus melanjutkan apa yang telah dicapai oleh pimpinan sebelumnya.

Disamping itu, seluruh civitas akademika Unirow agar mampu menyesuaikan dan menyikapi perkembangan dunia pendidikan sekarang ini dengan optimis dengan saling bekerja sama.

“Saya optimis, beliau bisa meneruskan kekurangan-kekurangan yang belum sempat dicapai oleh Prof. Dian. Visi, Misi yang dipaparkan sangat revolusioner. Apalagi, tantangan kedepannya semakin sulit, kita harus bisa menyikapi perubahan paradigma di masyarakat," pesan Totok Suprijanto.

Dalam kesempatan yang sama, Prof. Dr. Dra. Supiana Dian Nurtjahyani, M.Kes, yang baru saja melakukan serah terima jabatan rektor mengucapkan terima kasih kepada semua pihak yang telah membantunya dalam memimpin Unirow selama 2 periode.

“Terimakasih kepada Ketua PPLP PT PGRI yang percaya kepada saya selama 2 periode jadi Rektor, ini adalah amanah yang penuh tanggung jawab,” ucap rektor perempuan itu.

Klik Berita Selanjutnya

Lihat juga video 'Perahu Penyeberangan Tenggelam di Bengawan Solo, Belasan Warga Dilaporkan Hilang':


Berita Terkait

BANGSAONLINE VIDEO