Dicurhati Pengusaha, Investasi Dipersulit, Gus Barra: PR Kita Buka Lapangan Kerja Seluas-luasnya

Dicurhati Pengusaha, Investasi Dipersulit, Gus Barra: PR Kita Buka Lapangan Kerja Seluas-luasnya Para korcam, kordes dan baret Kecamatan Mojoanyar Mojokerto saat mendapat pengarahan dari Dr Muhammad Albarraa di Kampus UAC Pacet Mojokerto, Selasa (17/9/2024). Foto: M. Sulthon Neagara

MOJOKERTO, BANGSAONLINE.com - Calon Bupati Mojokerto Dr Muhammad Albarraa (Gus Barra) akan memprioritaskan peningkatan sumber daya manusia (SDM) jika mendapat amanah dari masyarakat Mojokerto. Menurut dia, seorang pemimpin harus memperhatikan masyarakatnya agar target Indonesia emas di tahun 2045 benar-benar terwujud.

“Kalau masyarakatnya ditelantarkan tidak diurus, apalagi memasrahkan dinas pendidikan pada yang bukan ahlinya ya gak maju-maju,” terang Gus Barra di depan ribuan Kordinator relawan tingkat Kecamatan (Korcam), Kordes (Kordinaror Desa), hingga Baret (Barisan RT) di Universitas KH. Abdul Chalim (UAC) Pacet Mojokerto Selasa (17/9/2024) malam.

Gus Barra maju sebagai calon bupati Mojokerto 2024 bersama dr Muhammad Rizal Octavian sebagai calon wakil bupatinya. Duet Barra dan Rizal itu disingkat Mubarok.

“Jika diberi izin Allah untuk mimpin Mojokerto, saya tidak hanya fokus bangun infrastruktur aja, tapi SDM-nya juga. Bukan infrastruktur gak penting, tapi kalau anggaran 400-500 miliar hanya untuk infrastruktur bagaimana dengan SDM-nya?,” imbuh Gus Barra.

Gus Barra berharap, SDM, pendidikan, kesejahteraan, bisa berkembang, tidak hanya infrastruktur, agar generasi Mojokerto kedepan mampu bersaing dan lebih baik.

Gus Barra juga mengaku mendapat banyak curhat dari para pengusaha. Mereka, tutur Gus Barra, datang ingin membuka perusahaan atau  investasi di Mojokerto tapi dipersulit. Padahal, hal tersebut menjadi salah satu potensi untuk membuka lapangan pekerjaan.

“PR kita membuka lapangan pekerjaaan seluas-luasnya,” kata Gus Barra.

Di penghujung sambutannya, Gus Barra berpesan kepada seluruh tim agar tidak grogi dan tidak takut dalam menggaet suara di Mojokerto. “Saya diejek gimanapun tetap saya biarkan, pantang mundur tidak usah takut tidak usah grogi,” katanya.

Gus Barra juga menuturkan tentang perkembangan elektabilitasnya di Kecamatan Mojoanyar. Menurut dia, berdasarkan hasil pendataan, suara di Kecamatan Mojoanyar saat ini telah mencapai 70%. Namun, meski terbilang besar, angka tersebut belum mencapai target kemenangan yaitu 90%.

Karena itu Gus Barra minta semua tim pemenangan Mubarak (Gus Barra-Rizal) bekerja lebih keras lagi untuk menambah raihan suara hingga 90%. “Kita sepakat pada 27 November, Kecamatan Mojoanyar ini menang 90% siap nggeh,” ucap Gus Barra yang dijawab siap oleh seluruh hadirin.

Gus Barra yakin, selain semangat dari seluruh tim sukses, dukungan dari 12 partai koalisi juga akan sangat membantu untuk mencapai 90% kemenangan Mubarak.

Cucu pahlawan nasional itu juga mengaku memiliki tim yang turun secara langsung di jalanan untuk menanyakan apa pilihannya pada Pilgub Kabupaten Mojokerto mendatang.

“Mereka tanya langsung ke warung dan sejenisnya, jawaban yang mereka dapati selalu Gus Barra, tapi di survei kok hanya 70%, jadi di sini ada hal yang tidak sinkron,” ungkap Gus Barra.

Berita Terkait

BANGSAONLINE VIDEO