Kabar Gembira dari Wali Kota Madiun, Subsidi Pupuk Hingga Rp1 M akan Diberikan untuk Petani | BANGSAONLINE.com - Berita Terkini - Cepat, Lugas dan Akurat

Kabar Gembira dari Wali Kota Madiun, Subsidi Pupuk Hingga Rp1 M akan Diberikan untuk Petani

Editor: Rohman
Wartawan: Hendro Suhartono
Senin, 14 Februari 2022 20:48 WIB

Wali Kota Madiun, Maidi, saat melakukan pemotongan padi di Kelurahan Klegen, Kecamatan Kartoharjo. Foto: HENDRO SUHARTONO/BANGSAONLINE

"Nanti semua petani akan saya undang dan akan kita bahas cost yang dikeluarkan untuk menanam padi dalam satu kali panen," kata Maidi.

berharap, para petani di wilayahnya bisa melakukan suatu inovasi yang lain dalam hal tanaman yang akan digarapnya. Dengan demikian, pendapatan yang diperoleh bakal meningkat.

"Kita tahu, bahwa selain kebutuhan pangan, banyak hasil pertanian yang dibutuhkan bagi warga kita. Contoh buah pepaya atau buah naga. Kalau bisa kita budidayakan itu dan kita hitung cost-nya mana yang lebih menguntungkan. Silakan saja ini sebagai pertimbangan kita semua," tuturnya.

"Kebutuhan buah ataupun kebutuhan lainnya akan diinventarisasi lagi. Terkait biaya yang dikeluarkan untuk perawatannya dibanding dengan hasil yang diperolehnya menguntungkan yang mana. Sehingga, para petani yang menggunakan tanah bengkok akan menjalankan program tersebut dan sebagai percontohan untuk petani lainnya," paparnya menambahkan. (dro/mar)

 

Berita Terkait

Bangsaonline Video