Jaringan Alumni Muda PMII: Pemanggilan Cak Imin oleh KPK Kental Nuansa Politis | BANGSAONLINE.com - Berita Terkini - Cepat, Lugas dan Akurat

Jaringan Alumni Muda PMII: Pemanggilan Cak Imin oleh KPK Kental Nuansa Politis

Editor: Revol Afkar
Wartawan: M. Didi Rosadi
Kamis, 07 September 2023 19:18 WIB

Ramadhan Isa, Wasekjen Jaringan Alumni Muda PMII. Foto: Ist.

“Patut diduga motif pemanggilan oleh terhadap Cak Imin bukan penegakan hukum murni, melainkan ada kepentingan segelintir orang," tegas Dani.

Ia menegaskan JAM sangat menyayangkan tindakan dengan memanggil Bacawapres sebagai saksi kasus korupsi sistem proteksi TKI tahun 2012 lalu, sehari setelah dideklarasikan Bacapres-Bacawapres Anies Baswedan-.

“Sangat kita sayangkan karena langkah tersebut lebih kental nuansa politiknya daripada penegakan hukum murni," ujar kader muda NU ini.

Dani mengimbau aparat keamanan TNI/Polri dan jajarannya serta aparat birokrasi pemerintahan menjaga netralitasnya dan berdiri di tengah menjalankan tupoksinya untuk kepentingan negara bangsa lebih luas.

“Kami meminta kepada seluruh aparatur negara agar menjaga netralitas dengan menjalankan tugasnya secara profesional, bukan untuk bekerja kepada satu kelompok atau golongan politik tertentu,” pungkas mantan aktivis Famred tersebut. (mdr/rev)

 

Berita Terkait

Bangsaonline Video