6 Rekomendasi Vitamin Ibu Hamil Terbaik | BANGSAONLINE.com - Berita Terkini - Cepat, Lugas dan Akurat

6 Rekomendasi Vitamin Ibu Hamil Terbaik

Editor: Redaksi
Selasa, 21 November 2023 20:25 WIB

Ilustrasi.

BANGSAONLINE.com - Masa kehamilan menjadi momen yang membahagiakan. Karena hal inilah, jangan lupa untuk memberikan nutrisi yang cukup dan asupan suplemen tambahan.

Saat hamil, kebutuhan gizi tubuh seorang ibu sudah pasti akan semakin meningkat. Vitamin untuk ibu hamil akan mendukung kesehatan tubuh dan janin yang sedang dikandung.

Karena hal inilah, dokter akan menyarankan untuk mengonsumsi vitamin ibu hamil sebagai sumber nutrisi tambahan di luar makanan sehat sehari-hari.

Vitamin yang bagus dan aman untuk ibu hamil juga beragam. Biasanya vitamin ibu hamil sudah mengandung asam folat dan mineral lainnya yang tentu baik untuk perkembangan janin.

Berikut beberapa rekomendasi vitamin ibu hamil terbaik yang bisa kamu pertimbangkan sebelum membelinya.

1. Blackmores Pregnancy & Breastfeeding Gold

Vitamin ibu hamil dari merk Blackmores memiliki kandungan B6, asam folat, iodium, zat besi, kalsium, dan DHA yang mampu membantu perkembangan dan pertumbuhan janin dalam kandungan.

Tidak hanya baik bagi kesehatan ibu hamil, suplemen vitamin ini juga dilengkapi dengan minyak ikan yang penting untuk mengoptimalkan kecerdasan janin dalam kandungan.

Vitamin ini tidak akan menyebabkan mual dan gangguan pencernaan, sehingga aman jika rutin dikonsumsi.

2. Osfit DHA

Osfit DHA baik dikonsumsi sejak awal-awal kehamilan. Karena ada kandungan vitamin D3, kalsium, dan minyak ikan yang ada di dalamnya memiliki banyak manfaat untuk kesehatan tubuh saat menjalani masa kehamilan.

Ada juga kandungan DHA dan EPA yang mampu meningkatkan perkembangan otak janin di dalam perut.

Osfit DHA disarankan untuk dikonsumsi 1-2 kapsul per hari. Usahakan obat dikonsumsi setelah melakukan konslutasi dengan dokter terlebih dahulu.

3. Promavit

Selanjutnya vitamin ibu hamil dari merk Promavit. Suplemen vitamin ini tidak hanya diperuntukan bagi ibu hamil saja, tetapi juga untuk ibu menyusui.

Bagi ibu hamil, multivitamin ini berfungsi mendukung pertumbuhan janin agar lebih optimal karena mengandung DHA, EPA, Omega 3, asam folat, dan mineral.

Sementara bagi ibu menyusui, kandungan yang ada dalam suplemen multivitamin ini berfungsi untuk membantu memenuhi beberapa vitamin harian yang dibutuhkan agar produksi ASI lancar.

Penggunaan Promavit tidak memerlukan resep dokter, tapi perlu mengikuti dosis dan aturan pakai yang tertera pada kemasan atau sesuai anjuran dokter.

4. Prolacta Mother

Prolacta Mother mengandung Omega-3 EPA dan DHA yang dibutuhkan untuk mendukung perkembangan otak, mata, dan sistem saraf agar tetap sehat.

Selain itu, kandugan lainnya seperti minyak ikan, DHA, EPA, serta vitamin E. Karena kandungannya yang beragam, maka tak heran suplemen pendukung ini banyak direkomendasikan untuk di konsumsi.

5. Folamil Genio

Selanjutnya ada vitamin dari Folamil Genio. Folamil Genio memiliki asupan nutri yang baik untuk ibu dan janin.

Folamil Genio memiliki kandungan yang lengkap dan mendukung kesehatan ibu hamil selama kehamilan hingga si kecil lahir ke dunia dengan sempurna.

DHA dan asam folat yang terkandung di dalamnya baik untuk perkembangan otak janin. Diperkaya dengan vitamin D yang diperlukan tubuh ibu agar terhindar dari osteoporosis.

6. Nature’s Plus Prenatal Complex

Suplemen untuk ibu hamil ini mengandung yodium yang mampu menurunkan risiko keguguran, gangguan pertumbuhan, gangguan mental, hingga gangguan pada pendengaran.

Tidak hanya yodium saja, ada juga vitamin yang mengandung mineral lain yang menyehatkan seperti asam folat, kalsium, vitamin A, C, D, dan E.

Nature’s Plus Prenatal Complex dirancang secara khusus untuk wanita hamil dan menyusui.

 

Berita Terkait

Bangsaonline Video