Jarang yang Tahu! Di Kota Blitar Ada Musala Berusia Lebih dari 200 Tahun Warisan Prajurit Diponegoro | BANGSAONLINE.com - Berita Terkini - Cepat, Lugas dan Akurat

Jarang yang Tahu! Di Kota Blitar Ada Musala Berusia hampir 200 Tahun Warisan Prajurit Diponegoro

Editor: Novandryo W S
Wartawan: Akina Nur Alana
Rabu, 13 Maret 2024 13:24 WIB

Haji Isman, pengurus Musala Annur atau Langgar Gantung yang berusia hampir 2 abad di Kota Blitar

"Ada juga ukiran di tempat imam yang didatangkan langsung dari Jepara dan masih ada sampai saat ini," ujar Haji Isman Hadi saat ditemui di , Rabu (13/3/2024).

Dia menceritakan, sejarah singkat berdirinya oleh Mbah Irodikoro yang merupakan tentara Pangeran Diponegoro dari Jawa Tengah. 

Saat berjuang melawan penjajahan Belanda, Pangeran Diponegoro tertangkap dan kemudian diasingkan ke Makassar. 

Sementara anak buahnya melarikan diri ke sejumlah daerah.

Salah satunya adalah Mbah Irodikoro yang melarikan diri ke bersama lima orang prajurit lainnya. 

"Dulu Mbah Irodikoro ini menjabat sebagai bupati di Jawa Tengah dan bergabung dengan Pangeran Diponegoro untuk melawan penjajah Belanda. Beliau sampai di karena melarikan diri setelah Pangeran Diponegoro tertangkap dan diasingkan ke Makassar," jelasnya. 

Di , Mbah Irodikoro menikah dengan warga lokal. Ia kemudian mendirikan musala yang digunakan sebagai tempat ibadah dan menyebarkan ajaran Islam di Kota .

Di depan Musala Annur, juga terdapat bedug berukuran besar yang digunakan untuk penanda panggilan sholat. Bedug itu diperkirakan berusia sama dengan musalanya. (ina/van)

 

Berita Terkait

Bangsaonline Video