Gandeng LCH, Pemkab Lamongan Kembangkan Pengelolaan Showroom Produk Unggulan | BANGSAONLINE.com - Berita Terkini - Cepat, Lugas dan Akurat

Gandeng LCH, Pemkab Lamongan Kembangkan Pengelolaan Showroom Produk Unggulan

Editor: M. Aulia Rahman
Wartawan: Nur Qomar Hadi
Senin, 22 April 2024 21:00 WIB

Bupati Lamongan, Yuhronur Efendi, usai menandatangani MoU dengan LCH.

LAMONGAN, BANGSAONLINE.com - Pemkab Lamongan menggandeng LCH (Lamongan Creative Hub) dalam rangka mengembangkan pengelolaan showroom produk unggulan. Hal tersebut diungkapkan Bupati Lamongan, Yuhronur Efendi, usai menandatangani nota kesepahaman atau Memorandum of Understanding (MoU) dengan LCH, Senin (22/4/2024)

Menurut dia, MoU berisi tentang perubahan manajemen showroom yang sebelumnya dikelola Dinas Perindustrian dan Perdagangan (Disperindag) Lamongan, kini sepenuhnya dikelola oleh LCH.

Berpindahnya manajemen dianggap dapat memperbaiki pengelolaan showroom produk unggulan secara prefesional dengan menerapkan prinsip-prinsip perdagangan.

"Nanti pengelolaannya kita serahkan ke Lamongan Creative Hub (LCH), kita berharap lebih baik dan profesional dengan prinsip-prinsip di dalam perdagangan," kata Yuhronur.

Sementara itu, Kepala Disperindag Lamongan, Anang Taufik, membeberkan nama sekaligus tempat showroom produk unggulan Lamongan akan diumumkan saat soft launching yang bertepatan dengan Hari Jadi Lamongan (HJL). Selain itu, ia memperkirakan tempat ini dapat menampung ratusan produk .

1 2

 

Berita Terkait

Bangsaonline Video