​Warga Sidoarjo Antusias Sambut Kirab Maskot Pilkada 2024 | BANGSAONLINE.com - Berita Terkini - Cepat, Lugas dan Akurat

Warga Sidoarjo Antusias Sambut Kirap Maskot Pilkada 2024

Editor: Tim
Wartawan: Mustain
Kamis, 10 Oktober 2024 10:19 WIB

Sosialisasi Pilkada saat kirab maskot Pilkada 2024 berakhir di Pasar Tulangan, Rabu (9/10/2024). foto ist

SIDOARJO, BANGSAONLINE.com-Masyarakat Sidoarjo menyambut antusias , yakni maskot Pilkada Jatim Si Jalih dan maskot Pilkada Sidoarjo Guk Kasijo, Rabu (9/10/2024).

Kirab yang digelar KPU Sidoarjo ini dimulai dari kantor KPU Sidoarjo di Jl Raya Cemengkalang menuju Kantor Kecamatan Porong dan berakhir di Pasar Tulangan.

Kegiatan ini diikuti jajaran Panitia Pemilihan Kecamatan (PPK) Jabon, PPK Porong, PPK Tanggulangin, PPK Tulangan dan PPK Candi.

Kirab ini merupakan rangkaian lanjutan kegiatan dalam rangka sosialisasi Pemilihan Gubernur dan Wakil Gubernur Jatim serta Pemilihan Bupati dan Wakil Bupati Sidoarjo Tahun 2024.

Sehari sebelumnya, KPU Sidoarjo menerima tongkat estafet kegiatan kirab Si Jalih dari rombongan KPU Pasuruan di kawasan Pasar Porong.

Rombongan Kirab ini berkeliling melewati enam wilayah kecamatan, yakni Porong, Jabon, Tanggulangin, Candi, Krembung, dan terakhir Kecamatam Tulangan, yang dipusatkan di kawasan Pasar Tulangan.

Ikut serta dalam kegiatan ini adalah para simpatisan dan ratusan jajaran KPU serta seluruh jajaran PPK dan PPS dari enam kecamatan tersebut.

Rombongan Kirab Maskot diiringi dengan mengendarai ratusan sepeda motor dan puluhan mobil, kegiatan dari bagian program sosialisasi Pilkada ini berlangsung semarak, sekaligus menjadi tontotan menarik bagi masyarakat di sepanjang jalan yang dilalui.

Meski sempat menimbulkan kemacetan, namun tak mengurangi semangat dan antusiasme para warga dan ratusan peserta kirab maskot Si Jalih dan Guk Kasijo yang menjadi daya tarik tersendiri untuk mengetahui sosialisasi tersebut.

Serangkaian kegiatan ikut mewarnai acara penyambutan di Pasar Tulangan, di antaranya sosialisasi terkait pelaksanaan Pilgub Jatim maupun Pilbup Sidoarjo yang dihelat 27 Nopember 2024.

Kegiatan kirab ini memilih sasaran para pedagang di Pasar Tulangan. Dengan dibalut acara ‘grebek pasar’, beberapa pedagang tampak begitu bersemangat ikut menyemarakkan acara sosialisasi Pilkada yang diwarnai panggung hiburan ini.

Mereka pun mendapat hadiah hiburan yang disiapkan panitia dari KPU Kab. Sidoarjo.

Ketua Panitia Kirab Maskot Pilkada, Zainul Aristiyanto mengucapkan terima kasih kepada semua jajaran PPK dan PPS yang telah bekerja keras dan berpanas-panasan mengikuti giat tersebut, mulai berangkat dari kantor KPU Sidoarjo hingga di pos terakhir, sebagai gebyar acara di Pasar Tulangan.

“Saya yakin bahwa kerja keras teman-teman selama ini bertujuan untuk tak hanya Pilkada ini bisa terlaksana dengan sukses dan aman.Juga kita semua berharap agar dalam Pilkada, khusunya di Sidoarjo nanti bisa terpilih pemimpin yang jujur, adil dan amanah sebagaimana kita harapkan bersama,” ujar Zainul, yang juga Ketua PPK Tulangan ini.

Sementara itu, Divisi SDM Sosdiklih dan Partisipasi Masyarakat KPU Sidoarjo Mokhamad Yasin mengapresisi kegiatan kirab maskot yang diikuti jajaran pelaksana Pilkada dari semua tingkatan yang menunjukkan semangat tinggi demi suksesnya pelaksanaan Pilkada.

“Ini merupakan bentuk tanggung jawab yang besar, juga satu bukti bahwa semua jajaran pelaksana Pilkada 2024, telah siap untuk melaksanakan pesta demokrasi serta suksesi pemilihan kepemimpinan di Jawa Timur serta Kabupaten Sidoarjo,” cetus Yasin.

Dijelaskan Yasin, acara kirab Maskot dan gebyar sosialisasi Pilkada ini bertujuan untuk meningkatkan partisipasi masyarakat dalam pelaksanaan pesta demokrasi memilih gubernur dan wakil gubernur, serta bupati dan wakil bupati yang dihelat pada Rabu, tanggal 27 November nanti.

Untuk itu, pihaknya mengimbau semua jajaran pelaksana Pilkada tetap bersemangat serta menjaga kesehatan.

“Karena ke depan tugas kita bakal semakin banyak dan berat. Dan semua itu harus bisa kita laksanakan dengan baik,” beber sosok asal Kecamatan Prambon ini.

Dalam kesempatan ini, Yasin juga sempat berbincang dengan pemilih disabilitas di Pasar Tulangan dan menjelaskan terkait tata cara memilih dan penjelasan terkait calon Bupati dan wakil Bupati. (sta)

 

Berita Terkait

Bangsaonline Video