Bayar Ratusan Juta ternyata Tak Jadi PNS, Warga Desa Papar Kediri Ngaplo | BANGSAONLINE.com - Berita Terkini - Cepat, Lugas dan Akurat

Bayar Ratusan Juta ternyata Tak Jadi PNS, Warga Desa Papar Kediri Ngaplo

Editor: choirul
Wartawan: arief kurniawan
Kamis, 19 November 2015 11:55 WIB

Korban baru menyadari menjadi korban penipuan, setelah sekian lama, anaknya tidak juga diangkat menjadi PNS. Saat korban mencoba meminta uangnya untuk dikembalikan, korban hanya janji dan janji saja, akhirnya melaporkan pelaku ke polisi.

Kasubag Humas Polres Kediri Kota AKP Anwar Iskandar mengatakan masih melakukan penyelidikan guna mencari tahu keberadaan pelaku untuk dimintai keterangan. “Kami masih melakukan serangkain proses penyelidikan terkait kasus penipuan ini. Terutama juga akan memanggil pelaku untuk dimintai keterangan,” ungkapnya.

Masih kata Anwar, pihak kepolisian sebenarnya sudah berulangkali menghimbau pada masyarakat, agar tidak mudah percaya dengan janji-janji yang ujung-ujungnya meminta uang. Seharusnya, dilakukan pengecekan terlebih dahulu pada instansi terkait. “Jangan mudah percaya, jika ada sesorang yang menjanjikan pekerjaan, terutama PNS dengan meminta apa pun, karena proses rekrutmen pemerintah saat ini tidak ada pungutan biaya apa pun,” pungkasnya.

 

 Tag:   kriminal Kediri

Berita Terkait

Bangsaonline Video