PKB Gresik Siap Holopis Kuntul Baris Besarkan Partai | BANGSAONLINE.com - Berita Terkini - Cepat, Lugas dan Akurat

PKB Gresik Siap Holopis Kuntul Baris Besarkan Partai

Wartawan: M. Syuhud Almanfaluty
Rabu, 02 Maret 2016 16:47 WIB

RAPATKAN BARISAN: Bupati Gresik Sambari HR bersama Wakil Ketua DPC PKB Gresik, Moh. Qosim saat pembukaan Muskercab II PKB. foto: syuhud/ BANGSAONLINE

"Pada Pileg 1999 dapat 18 kursi. Lalu pada Pileg 2004 dapat 22 kursi," jelasnya.

(Wakil Ketua DPC PKB, Moh.Qosim saat Muskercab II PKB)

Namun, pada Pileg 2009 mengalami penurunan, yakni hanya mendapat 10 kursi di DPRD Gresik. Lebih menyedihkan lagi pada Pileg 2014, PKB tinggal 8 kursi. "Untuk itu, PKB mari kita besarkan," terangnya.

Qosim menyatakan potensi untuk mengembalikan PKB kembali berjaya di Gresik sangat besar. Sebab, PKB memiliki banyak komponen. Sebagai contoh, camat, lurah, kades, kasun hingga RT adalah orang NU. Dan, NU sendiri yang membidani lahirnya PKB. "Dengan modal itu, pasti PKB kembali bisa besar," katanya.

Qosim juga menyinggung soal dalam menghadapi perkembangan. Terutama, dalam menghadapi pasar bebas MEA. Dalam hal ini,  sangat mendukung jargon baru, yakni Holopis Kuntul Baris. "Dengan Holopis Kuntul Baris, kita kembalikan kejayaan ," pungkas Qosim.

Sementara Bupati, Sambari Halim Radianto dalam sambutannya mengucapkan terimakasih kepada semua warga PKB atas kemenangan SQ pada Pilkada 2015. Terutama, pendiri RGS-SQ, H. M. Khozin.

Dia mengaku saat ini lebih enjoy memimpin Gresik pada periode 2016-2021 ketimbang periode 2010-2015. "Sebab, PKB mendukung SQ," katanya. Untuk itu, Sambari meminta agar diberikan masukan untuk membangun pemerintah Kabupaten Gresik agar semakin baik.

"Ayo bareng-bareng musyawarah untuk kebaikan Gresik," pungkasnya. (adv/hud/rev)

 

 Tag:   PKB Gresik

Berita Terkait

Bangsaonline Video