DPT Banyuwangi untuk Pilpres Naik 3.608 Jiwa | BANGSAONLINE.com - Berita Terkini - Cepat, Lugas dan Akurat

DPT Banyuwangi untuk Pilpres Naik 3.608 Jiwa

Editor: rosihan c anwar
Wartawan: franciscus slamet wawan
Rabu, 25 Juni 2014 19:48 WIB

? Logistik untuk Pilpres yang sudah datang ditempatkan di gudang KPUD Banyuwangi. foto: franciscus slamet wawan/BANGSAONLINE

BANYUWANGI (bangsaonline) – Pada Pemilihan Presiden 2014 mendatang, jumlah Daftar Pemilih Tetap (DPT) Kabupaten Banyuwangi naik 3.608 jiwa. Pada Pileg yang lalu, jumlah DPT Banyuwangi 1.258.560, sedangkan untuk DPT Pilpres berjumlah 1.262.168 jiwa.

Suherman, Komisioner KPUD Banyuwangi mengatakan, meskipun ada peningkatan jumlah DPT, namun untuk TPS ada penurunan 270, dari 3.409 TPS pada Pileg lalu, saat ini menjadi 3.139. “Untuk tahapan pemilu di Banyuwangi saat ini pada tahapan kampanye calon presiden dan wakil presiden,” ujar Suherman, di ruang kerjanya.

Dikatakan Suherman, saat ini KPUD juga masih dalam taraf mendata pemilih yang tidak terjaring dalam DPT. Pemilih ini dimasukkan dalam Daftar Pemilih Khusus (DPK).

Di sisi lain, Suherman menjelaskan untuk kertas suara dan logistik baru datang pada Sabtu (21/06). Sedangkan untuk pelipatan kertas suara baru bisa dilaksanakan pada Selasa (24/06).

Untuk kertas suara yang sudah diterima KPUD Banyuwangi berjumlah 1.262.168 ditambah 2,5% dari DPT yang ada. Sehingga jumlah total kertas suara saat ini menjadi 1.278.360.

 

 Tag:   Banyuwangi

Berita Terkait

Bangsaonline Video