Dinsos Situbondo Kirim Lima Personel Tagana ke Lokasi Longsor Ponorogo | BANGSAONLINE.com - Berita Terkini - Cepat, Lugas dan Akurat

Dinsos Situbondo Kirim Lima Personel Tagana ke Lokasi Longsor Ponorogo

Editor: Nur Syaifudin
Wartawan: Mursidi
Jumat, 07 April 2017 10:34 WIB

Kepala Dinas Sosial (Dinsos) Pemkab Situbondo, Lutfi Joko Prihatin, melepas lima personil TAGANA ke Ponorogo.

SITUBONDO, BANGSAONLINE.com - Dinas Sosial (Dinsos) Situbondo memberangkatkan 5 personel tim tanggap bencana (Tagana) ke lokasi bencana tanah longsor, di Desa Banaran, Kecamatan Pulung, Kabupaten Ponorogo, Kamis (6/4) sore.Kepala Dinas Sosial (Dinsos) Pemkab Situbondo, H. Lutfi Joko Prihatin mengatakan, kelima personil Tagana yang diberangkatkan ke Ponorogo tersebut mempunyai keahlian masing-masing dibidang kebencanaan.

"Mereka yang berangkat ke Ponorongo mempunyai keahlian dibidang TRC, Rescue, Dapur umum, Psikososial, Serta Satgas Posko," kata dia.

Mantan Kepala Badan Kepegawaian Daerah (BKD) ini mengungkapkan, selain keberangkatan personil tagana merupakan sebuah kewajiban untuk selalu membantu masyarakat yang tertimpa musibah bencana, hal itu juga merupakan Instruksi dari Menteri Sosial RI agar seluruh potensi Tagana Jawa Timur bisa ikut membantu.

1 2

 

Berita Terkait

Bangsaonline Video