Silpa Tinggi, Dewan Minta Pemkot Blitar Ambil Tindakan | BANGSAONLINE.com - Berita Terkini - Cepat, Lugas dan Akurat

Silpa Tinggi, Dewan Minta Pemkot Blitar Ambil Tindakan

Editor: Revol Afkar
Wartawan: Akina Nur Alana
Minggu, 15 Juli 2018 19:07 WIB

Wakil Ketua DPRD Kota Blitar, Totok Sugiarto.

Terpisah, Wakil Wali Kota Blitar Santoso menjelaskan, masukan dari legislatif terkait tingginya Silpa 2017 maupun realisasi APBD 2018, dijadikan pertimbanganya untuk penyusunan APBD tahun anggaran 2019.

"Prinsipnya kami akan menindaklanjuti masukan legislatif terkait silpa tahun 2017 dan realisasi APBD 2018. Ini akan menjadi evaluasi untuk penyusunan APBD tahun 2019," ungkap Wawali Santoso.

Sementara mengoptimalkan pemanfaatan Silpa tahun 2017 sebesar Rp 129 Miliar itu, nanti pada pembahasan Perubahan APBD tahun anggaran 2018. Direncanakan, Silpa 2017 itu akan digunakan untuk pembangunan Pasar Legi yang belum menerima kucuran dana dari pemerintah pusat. Sisanya akan digunakan di beberapa OPD.

"Nanti dibahas saat Perubahan APBD 2018. Peruntukannya bisa untuk Pasar Legi maupun beberapa OPD yang memang masih membutuhkan anggaran," pungkasnya. (ina/rev)

 

 Tag:   pemkot blitar

Berita Terkait

Bangsaonline Video