Ribuan Pendekar Ikuti Long March dan Temu Kadang PSHT Ranting Kauman | BANGSAONLINE.com - Berita Terkini - Cepat, Lugas dan Akurat

Ribuan Pendekar Ikuti Long March dan Temu Kadang PSHT Ranting Kauman

Editor: Revol Afkar
Wartawan: Novian
Minggu, 21 Oktober 2018 17:57 WIB

PONOROGO, BANGSAONLINE.com - Persaudaraan Setia Hati Terate (PSHT) Ranting Kauman menggelar acara temu kadang dan long march dengan rute mengelilingi Somoroto hingga berakhir finish di Monumen Bantarangin.

Acara yang dipusatkan di monumen bantarangin ini dihadiri oleh Ketua Cabang PSHT Ponorogo, Katua IPSI Ponorogo Rahmat Taufik, Anggota DPRD Ponorogo Imam Mustofa, Ketua Ranting Kauman, sesepuh PSHT di Kauman, dan ribuan pendekar warga PSHT tingkat rayon di seluruh ranting Kauman.

Selain menggelar temu kadang dan long march, PSHT ranting kauman juga mengadakan beberapa kegiatan di antaranya donor darah, beragam atraksi pencak silat seni, dan hiburan dangdut.

Dalam keterangannya, Ketua PSHT Cabang Ponorogo yang akrab dipanggil mas Budi menjelaskan, kegiatan ini merupakan agenda rutin tiap tahun guna menjalin silaturahmi antar pengurus PSHT cabang, ranting, hingga rayon. "Acara ini rutin digelar untuk melestarikan tradisi budaya yang Adi Luhung, yakni Kirab Mori yang berada di wilayah Kauman," paparnya.

Sementara itu Ketua IPSI Ponorogo, Rahmat Taufik dalam sambutannya menyampaikan selamat kepada warga baru PSHT Ranting Kauman.

1 2

 

Berita Terkait

Bangsaonline Video