Delegasi DPC PKB Bangkalan Sabet Juara 2 dan 3 MKK Tingkat Nasional | BANGSAONLINE.com - Berita Terkini - Cepat, Lugas dan Akurat

Delegasi DPC PKB Bangkalan Sabet Juara 2 dan 3 MKK Tingkat Nasional

Editor: Revol Afkar
Wartawan: Ahmad Fauzi
Minggu, 02 Desember 2018 00:09 WIB

Ketua DPC PKB Bangkalan Ir. Mondir Rofii (tengah) foto bareng juara MKK Nasional Badrut Tamam (dua dari kanan) dan Kholili (dua dari kiri). foto: AHMAD FAUZI/ BANGSAONLINE

"Kapasitas keilmuan ini bagian barokah dari KH. Busro Ad-Damanhuri, di mana beliau komitmen dan loyalitasnya tinggi terhadap PKB. Dalam kondisi apapun beliau selalu siap dipanggil PKB Pusat walau dalam kondisi kesehatannya terganggu," tutur Mondir.

Mondir berharap, Badrut dan Kholili bisa menularkan ilmunya kepada santri-santri yang lain agar tradisi juara bisa berlanjut. "Karena kegiatan MKK ini digelar secara terus menerus oleh PKB setiap tahun," katanya.

Dalam kesempatan itu, Mondir juga mengapresiasi ajang MKK. Selain sebagai upaya melestarikan budaya keilmuan Kitab Kuning di Pondok Pesantren, juga memperkuat paham Ahlussunnah Wal Jama'ah (Aswaja).

"Oleh karena itu, karakter santri paham keilmuan kitab klasik jangan sampai pudar, itulah tujuan digelarnya MKK dari PKB Pusat sampai ke daerah. Karena saat ini banyak munculnya aliran-aliran baru yang tidak sesuai dengan budaya dan karakter kita. Dan saat ini banyak yang mudah terpengaruh siapa pun, orang baik, alim, atau pintar, jangan sampai pikiran diberikan peluang sedikit pun terhadap munculnya paham atau aliran baru," pungkasnya.

Sementara saat ditanya akan dipergunakan untuk apa uang hadiah tersebut, Badrut Taman dan Kolili kompak menjawab akan ditabung untuk biaya kuliah tahun 2019. (uzi/rev)

 

 Tag:   PKB Bangkalan

Berita Terkait

Bangsaonline Video