Forum Indonesia Menang Sosialisasikan Prabowo-Sandi kepada Pekerja | BANGSAONLINE.com - Berita Terkini - Cepat, Lugas dan Akurat

Forum Indonesia Menang Sosialisasikan Prabowo-Sandi kepada Pekerja

Editor: Revol Afkar
Wartawan: M Didi Rosadi
Rabu, 20 Februari 2019 23:27 WIB

Fauzi Mahendra, Ketua Forum Indonesia Menang (FIM) Jawa Timur. foto: DIDI ROSADI/ BANGSAONLINE

”Kami sebagai kader meneruskan ide ini. Sebab, kami teman-teman yang ada di Jawa Timur berharap roda ekonomi dapat bisa bangkit,” kata pengusaha travel haji dan umrah ini.

Apalagi, Jawa Timur memiliki Gubernur yang baru saja dilantik pekan lalu, Khofifah Indar Parawansa dan Emil Elestianto Dardak. ”Dengan pemimpin baru, kita para pengusaha juga berharap ada arah baru ekonomi Indonesia,” imbuh pria berdarah Madura itu.

Pihaknya sebagai perwakilan pemuda juga berharap pemerintah ke depan dapat membantu bisnis muda. ”Ke depan, bisnis anak muda harus meningkat lebih tinggi dan terarah. Mas Sandi sudah memberikan contoh soal hal itu,” katanya.

Menurutnya, salah satu kekuatan pengusaha muda ada pada bisnis menengah ke bawah atau Usaha Mikro Kecil dan Menengah (UMKM). ”Ironisnya, anak muda selama ini bingung mau berbisnis apa. Kemudian, mereka juga bingung setelah lulus mau berbuat apa,” tandas pengusaha muda ini.

Oleh karenanya, pihaknya bersama Sandiaga terus memberikan pelatihan di bidang bisnis ini. ”Mas Sandi bukan hanya berkampanye. Namun, beliau memberikan pelatihan entrepreneur melalui seminar,” katanya.

Ia mencontohkan gelaran acara Surabaya Young Entrepreneur Summit (YES) 2019 di DBL Arena, Surabaya, Sabtu (16/2) yang juga dihadiri Sandiaga. Saat itu, Sandiaga memberikan motivasi di hadapan milenial yang datang untuk mengajak anak muda berbisnis.

"Mas Sandiaga ingin semakin banyak pengusaha muda yang sukses. Bagi kami, kami ingin membantu peningkatan ekonomi. Ke depan kami bersama Mas Sandiaga akan terus memberikan pelatihan di bidang entrepreneur ini,” pungkasnya. (mdr/rev)

 

Berita Terkait

Bangsaonline Video