Dilanda Banjir dan Longsor, Pemkab Ponorogo Tetapkan Status Siaga Bencana | BANGSAONLINE.com - Berita Terkini - Cepat, Lugas dan Akurat

Dilanda Banjir dan Longsor, Pemkab Ponorogo Tetapkan Status Siaga Bencana

Editor: Yudi Arianto
Wartawan: Novian Catur
Kamis, 07 Maret 2019 22:03 WIB

Bupati Ipong saat menyapa para pengungsi banjir di Gedung Sasana Praja.

Pihaknya akan menambah jumlah personel tim untuk evakuasi maupun mengantisipasi banjir dan longsor yang lebih besar. Hanya saja Bupati Ipong belum bisa menyebutkan jumlah personel dalam tim penanggulangan bencana ini.

Terkait longsor, Bupati Ipong menyatakan sudah ada sejumlah alat berat yang langsung diterjunkan. Dari tujuh titik, sudah ada empat titik yang diatasi walaupun belum bisa tuntas. Tiga titik lainnya juga akan segara dibersihkan. 

“Yang baru saja longsor ya tentu agak belakangan pembersihannya. Warga kita kerahkan juga untuk kerja bakti,” tuturnya.

Sedangkan untuk faslitas umum yang rusak, seperti salah satu jembatan di Desa Broto, Slahung, maka akan dibuat penggantinya. Namun sementara akan dibuatkan jembatan dari anyaman bambu. (nov/ian)

 

Berita Terkait

Bangsaonline Video