Polres Blitar Terjunkan Satgas, Cegah Praktik Judi Pilkades Serentak | BANGSAONLINE.com - Berita Terkini - Cepat, Lugas dan Akurat

Polres Blitar Terjunkan Satgas, Cegah Praktik Judi Pilkades Serentak

Editor: Abdurrahman Ubaidah
Wartawan: Akina Nur Alana
Senin, 14 Oktober 2019 10:50 WIB

Kasatreskrim Polres Blitar, AKP Sodik Efendi.

Meski begitu, pihaknya tidak merinci secara detail desa mana saja yang rawan praktik perjudian. "Untuk mengantisipasi terjadinya praktik perjudian, sesuai instruksi Kapolres kami membentuk Satgas. Satgas ini bertugas mobile ke desa-desa untuk memantau dan mencegah adanya praktik perjudian. Serta melakukan penyelidikan jika ada indikasi praktik perjudian," ungkap Sodik Efendi, Senin (14/10/2019).

Selain dibentuknya Tim Satgas Pikades, pihaknya berharap masyarakat pro-aktif terlibat dalam pencegahan. Dia juga meminta masyarakat segera melaporkan jika ada yang dicurigai sebagai botoh atau penjudi di ajang Pilkades.

“Kami harapkan masyarakat bisa bekerjasama, dan segera melaporkan jika melihat orang luar masuk ke Blitar. Hal ini untuk memudahkan petugas dalam penyelidikan,” pungkasnya. (ina/dur)

 

Berita Terkait

Bangsaonline Video