Hotib Marzuki Gagas Khotmil Qur'an dan Berzanji, agar Virus Covid 19 Segera Lenyap di Bumi Pertiwi | BANGSAONLINE.com - Berita Terkini - Cepat, Lugas dan Akurat

Hotib Marzuki Gagas Khotmil Qur'an dan Berzanji, agar Virus Covid 19 Segera Lenyap di Bumi Pertiwi

Editor: Abdurrahman Ubaidah
Wartawan: Ahmad Fauzi
Senin, 23 Maret 2020 11:05 WIB

Hotib Marzuki memberi sambutan pada acara khotmil quran.

Selain secara batin, Hotib juga melakukan upaya dhahir. Ia meminta kepada masyarakat agar memberikan edukasi kepada keluarga, teman, atau saudara terkait perilaku hidup bersih dan sehat. Seperti cara cuci tangan yang benar, selalu memakai masker, menghindari berkumpulnya banyak orang, dan menjaga jarak, sesuai protokol pemerintah.

"Masyarakat Bangkalan tidak perlu paranoid, jangan berlebihan menghadapi virus COVID-19. Asal kita mematuhi protokol rujukan kesehatan pemerintah dan selalu memohon pertolongan kepada sang pencipta, insya allah menyelesaikan semuanya," katanya.

"Dan bagi ummat Muhammad, ini bagian introspeksi diri untuk meningkatkan skala ritual kita, tingkatkan munajat kita kepada Allah, karena tidak ada yang sesuatu di dunia ini tanpa kehendaknya," tuturnya di hadapan masyarakat Kamal dan Socah. (uzi/dur)

 

Berita Terkait

Bangsaonline Video