Masker Langka dan Mahal, Sore Ini para Ojol dan Pedagang di Jember Dapat Gratisan | BANGSAONLINE.com - Berita Terkini - Cepat, Lugas dan Akurat

Masker Langka dan Mahal, Sore Ini para Ojol dan Pedagang di Jember Dapat Gratisan

Editor: .
Wartawan: Yudi Indrawan
Sabtu, 28 Maret 2020 17:10 WIB

Sejumlah driver ojek online menunjukkan masker yang didapat secara gratis.

JEMBER, BANGSAONLINE.com - Para ojek online (ojol) dan pedagang di pinggiran jalan mendapat masker gratis, Sabtu (28/3). Masker itu didapat dari sejumlah anggota DPC Partai Demokrat yang menggelar pembagian secara cuma-cuma di beberapa titik lokasi.

"Masker gratis ini sangat membantu para ojol dan pedagang pinggiran seperti kami. Karena saat ini masker di pasaran sangat susah didapat. Sekalinya ada, harganya mahal," kata salah seorang anggota ojol, Rudi saat dikonfirmasi wartawan, Sabtu (28/3/2020).

Karena itu, Rudi yang berasal dari Kecamatan Wuluhan ini mengaku terbantu dengan adanya pembagian masker. Sebab, di tengah merebaknya wabah virus Corona (Covid-19), ia harus tetap bekerja.

"Saya terpaksa masih bekerja, karena memang kebutuhan. Kondisi Corona ini membuat penghasilan saya menurun drastis. Ada rasa was-was, juga terbentur kebutuhan," ungkapnya.

Rudi mengaku pendapatannya menurun drastis. "Biasanya penghasilan per hari bisa Rp 200 ribu, paling sedikit Rp 150 ribu. Tapi sekarang, dapat Rp 100 ribu saja untung. Semoga pemerintah ada solusi, tapi minimal ada bantuan dapat masker gratis ini, lumayan membantu pekerjaan kami," ujarnya.

Simak berita selengkapnya ...

1 2

 

Berita Terkait

Bangsaonline Video