Sosialisasi New Normal pada Millenial, Wali Kota Abu Bakar Live Instagram Bersama Explore Kediri | BANGSAONLINE.com - Berita Terkini - Cepat, Lugas dan Akurat

Sosialisasi New Normal pada Millenial, Wali Kota Abu Bakar Live Instagram Bersama Explore Kediri

Editor: Nizar Rosyidi
Wartawan: Muji Harjita
Minggu, 14 Juni 2020 11:12 WIB

Wali Kota Kediri, Abdullah Abu Bakar saat Live Instagram bersama akun @explorekediri. (foto: ist).

"Nah, artinya keberpihakan pemerintah pada UMKM untuk aktif itu ada. Jadi, kita ajak tukang tenun dan penjahit. Tukang becak juga kita ajak kerja sama untuk mengantarkan beras kepada penerima Kartu Sahabat. Lalu, akhir-akhir ini saya dan istri saya mengunggah produk-produk UMKM," jelasnya.

Sementara untuk sektor pendidikan, Mas Abu mengatakan, untuk sekolah yang berada di bawah Dinas Pendidikan masih belum ditentukan kapan waktu untuk masuk. "Kita masih terus rapatkan sejauh mana sekolah-sekolah ini benar-benar siap menerapkan protokol kesehatan," katanya.

Kemudian untuk mal, diperbolehkan untuk buka tetapi dengan pengetatan protokol kesehatan. Tetapi untuk tempat wisata, masih belum diperbolehkan untuk buka. "Seperti taman itu masih memiliki risiko yang sangat tinggi. Jadi belum kita buka," ungkap Mas Abu.

Terakhir, Mas Abu berpesan agar seluruh warga Kota Kediri terus mengikuti anjuran pemerintah untuk memutus mata rantai penyebaran Covid-19 ini.

"Saya yakin kalau warga Kota Kediri ini mengikuti anjuran pemerintah, Insya Allah akan aman. Jaga kesehatan, cuci tangan, gunakan masker, dan jaga jarak. Ya, memang saat ini kita belum bisa kembali seperti semula, makanya kita harus cari jalan lain yakni dengan mematuhi protokol kesehatan," pungkas Mas Abu. (uji/zar)

 

Berita Terkait

Bangsaonline Video