Peringati Hari Batik Nasional, UMKM Lochatara Produksi Batik dari Bahan Alam Nonkimia | BANGSAONLINE.com - Berita Terkini - Cepat, Lugas dan Akurat

Peringati Hari Batik Nasional, UMKM Lochatara Produksi Batik dari Bahan Alam Nonkimia

Editor: Revol Afkar
Wartawan: Muji Harjita
Jumat, 02 Oktober 2020 19:14 WIB

Batik yang menggunakan bahan dari alam. (foto: ist.)

Meskipun lebih rumit dibandingkan dengan bahan sintetis kimia, namun penggunaan bahan alam bisa menghasilkan warna yang lebih pekat dan terlihat natural. "Dari segi kualitas alam dan kimia, pengerjaan keduanya hampir sama. Cuma warna alam tidak bisa secerah menggunakan bahan kimia," imbuh Hery.

Untuk harga jual batik dari bahan alam tidak jauh berbeda dengan harga jual batik dari bahan sintesis. Yakni di kisaran Rp 150.000 hingga Rp 400.000, tergantung tingkat kerumitan motif serta tingkat kepekatan warna yang diminta konsumen. Untuk waktu pengerjaan batik cap bahan alam, membutuhkan waktu hingga 2 hari, sedangkan batik sintetis hanya sehari.

Selain membuat motif Mangga Podang, Jaranan, dan juga SLG, dalam waktu dekat UMKM Batik Lochatara akan me-launching batik yang belum pernah dibuat oleh UMKM batik lainnya. "Yang terbaru dengan motif Bumi Kadhiri dengan penambahan gambar Gunung Kelud berasap akan kita launching dalam waktu dekat," tutup Hery.

Sementara itu salah seorang pecinta batik, Mohammad Aji dari Desa Pagu, Kecamatan Wates mengakui batik dengan pewarna alam menghasilkan motif yang lebih kalem, sehingga bisa dipakai untuk semua umur.

"Sepintas jika dilihat tidak ada perbedaan yang mencolok dengan batik pewarna sintetis pada umumnya. Namun jika dicermati, warna yang dihasilkan beda dengan tingkat kepekatan lebih tajam," ujar Aji. (adv/kominfo)

 

Berita Terkait

Bangsaonline Video