Bupati Pamekasan Ucapkan Terima Kasih atas Sumbangan Doa dan Tahlil untuk Ibunda Tercinta | BANGSAONLINE.com - Berita Terkini - Cepat, Lugas dan Akurat

Bupati Pamekasan Ucapkan Terima Kasih atas Sumbangan Doa dan Tahlil untuk Ibunda Tercinta

Editor: Yudi Arianto
Wartawan: Ferdiana Lestari
Selasa, 10 Agustus 2021 19:11 WIB

Almarhumah Nyai Hj. Maftuhah binti KH. Djufri Marzuqi, wafat di usianya yang ke-72 tahun, merupakan Ibunda Bupati Pamekasan H. Baddrut Tamam.

PAMEKASAN, BANGSAONLINE.com - Bupati H. mengucapkan banyak terima kasih kepada seluruh masyarakat atas bantuan tahlil dan doa untuk almarhumah ibundanya. Nyai Hj. Maftuhah binti KH Djufri Marzuqi, Pengasuh Pondok Pesantren Azzubair Sumber Anyar.

Gema tahlil dan doa tidak hanya di wilayah Madura, melainkan juga di beberapa daerah di luar Madura. Seperti Probolinggo, Lumajang, Situbondo, Bondowoso, Jember, Banyuwangi, Surabaya, Malang Raya serta beberapa daerah lainnya. Tercatat ada sekitar 61 masjid dan pondok pesantren yang menggelar tahlil untuk Nyai Hj. Maftuhah.

juga mengapresiasi semua pihak yang telah berkomitmen menerapkan protokol kesehatan (prokes) Covid-19 selama pelaksanaan tahlil dan doa bersama.

“Terima kasih atas bantuan tahlil dan doa untuk almarhumah Nyai Hj. Maftuhah Binti KH Djufri Marzuqi, Pengasuh Pondok Pesantren Azzubair Sumber Anyar. Semoga tahlil dan doa yang kita panjatkan kepada Allah diterima,” ujar , Selasa (9/08/2021).

Selain itu, pihaknya juga menyampaikan permohonan maaf kepada para pondok pesantren yang melaksanakan tahlil, karena dirinya tidak bisa menyebutkan satu per satu untuk mengucapkan terima kasih.

1 2

 

Berita Terkait

Bangsaonline Video