Pemkab Mojokerto Gelar Vaksinasi bagi 200 Difabel Bonus Bansos dari BPBD | BANGSAONLINE.com - Berita Terkini - Cepat, Lugas dan Akurat

Pemkab Mojokerto Gelar Vaksinasi bagi 200 Difabel Bonus Bansos dari BPBD

Editor: Yudi Arianto
Wartawan: Yudi Eko Purnomo
Rabu, 18 Agustus 2021 00:15 WIB

Warga berkebutuhan khusus sedang mendapatkan vaksinasi dari Pemkab Mojokerto.

“Virus Covid-19 masuk paru-paru kita yang mirip spons. Mereka akan stop dulu di belakang hidung dan mulut untuk berkembang biak, hingga turun menginfeksi paru-paru. Bernapas itu otomatis, tidak pernah kita harus berpikir dulu. Anugerah Allah ini harus kita syukuri. Sebab, pada orang yang terinfeksi Covid-19, paru-paru tidak bisa kembang-kempis secara lancar layaknya paru-paru manusia sehat. Sehingga, bernapas pun menjadi hal yang sulit,” jelas Bupati Ikfina.

Ikfina juga menjelaskan bahwa saat ini vaksinasi terus digenjot Pemerintah Kabupaten . Meski dalam jumlah terbatas karena ditentukan oleh pemerintah pusat, bupati mengajak seluruh warga masyarakat untuk terus optimis dan hidup produktif, dengan disiplin protokol kesehatan.

“Pemkab berusaha memvaksin seluruh warga. Namun sayangnya belum bisa banyak, karena pengadaannya pun terbatas dan ditentukan pusat. Namun kita tidak boleh berhenti menggenjot vaksinasi ini, demi mewujudkan segera herd immunity. Saya minta semua warga masyarakat, tolong untuk tetap disiplin protokol kesehatan,” terangnya. (yep/ian) 

 

Berita Terkait

Bangsaonline Video