Wali Kota dan Ketua TP PKK Kota Kediri Targetkan Keluarga Sehat Berkualitas | BANGSAONLINE.com - Berita Terkini - Cepat, Lugas dan Akurat

Wali Kota dan Ketua TP PKK Kota Kediri Targetkan Keluarga Sehat Berkualitas

Editor: Rohman
Wartawan: Muji Harjita
Kamis, 11 November 2021 21:36 WIB

Ketua TP PKK Kota Kediri, Ferry Silviana Abu Bakar, saat memberi sambutan di acara mencanangkan Pembinaan Terpadu PKK Sehat Lestari Berencana. Foto: Ist

“Selama ini, sinergi PKK dengan OPD yang menaungi PKK sudah berjalan dengan baik. Tentu saya berharap, ke depan sinergi dengan PKK terus ditingkatkan. PKK bisa dilibatkan di dinas yang ada hubungannya dengan 10 program pokok PKK,” tuturnya.

Sementara itu, Wali Abdullah Abu Bakar, menjelaskan bahwa pembinaan Terpadu PKK Sehat Lestari Berencana menjadikan salah satu pilihan tepat dalam upaya pemberdayaan masyarakat, dengan menggiatkan berbagai program OPD bersama PKK. Ia pun berharap, kolaborasi antara Pemkot Kediri dan PKK dapat lebih baik.

“Saya melihat Pencanangan Pembinaan Terpadu PKK Sehat Lestari Berencana ini merupakan waktu yang sangat tepat. Di mana sebenarnya kita sudah merancang, bahwa salah satu fokus dari program pemberdayaan masyarakat ada pada bidang kesehatan seperti posyandu balita, dan posyandu lansia. Saya berharap kerja sama ini lebih ditingkatkan atau bisa direncanakan lebih baik,” kata Abu.

"Semoga kerja sama ini tidak hanya di level yang cukup, namun bisa ada di level yang sangat baik. Tantangan ke depan jika pandemi masih berjalan, baik PKK atau Pemkot Kediri harus terus memberikan edukasi perilaku hidup bersih, dan sehat kepada masyarakat. Karena perilaku hidup bersih dan sehat ini harus terus dilakukan dan tidak boleh kendor. Sehingga masyarakat dapat teredukasi dengan baik," ucap Abu menambahkan.

Agenda tersebut juga dihadiri oleh Sekretaris Daerah , Bagus Alit; Ketua Dharma Wanita Persatuan ; Novita Bagus Alit; Camat se-, ketua TP PKK kecamatan, lurah se-, ketua TP PKK kelurahan, Kepala OPD di Lingkungan Pemkot Kediri dan anggota PKK . (uji/mar)

 

Berita Terkait

Bangsaonline Video